Categories: Kabar

Kafilah Kabupaten Kapuas Hulu Siap Bersabaqa di MTQ ke XXX Tingkat Provinsi Kalbar

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Bertempat di Masjid Riratul Jannah, Wakil Bupati Kapuas Hulu, Wahyudi Hidayat menutup secara resmi kegiatan Training Center (TC) kafilah Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) Kabupaten Kapuas Hulu, Jumat (16/09/2022).

Kafilah ini akan bersabaqa (bertanding) di ajang MTQ ke XXX tingkat Provinsi Kalbar di Kabupaten Ketapang pada November mendatang 

Dalam kesempatan itu, Wakil Bupati Kapuas Hulu mengucapkan selamat dan sukses bagi calon qori dan qoriah yang akan menjadi calon peserta lomba.

“Akan tetapi capaian yang sudah diperoleh, diterima oleh pelatih dan pendamping, saya berharap jangan puas dengan yang sudah didapat, saya ingatkan ini event provinsi yang membawa nama Pemerintah Kabupaten Kapuas Hulu mewakili muslimin-muslimat Kapuas Hulu di Ketapang” katanya.

Wakil Bupati Kapuas Hulu juga berharap kepada kafilah untuk tetap semangat dan terus berlatih.

“Sekali lagi saya sangat berharap kepada kafilah Kapuas Hulu mulai dari staf Kemenag yang membidangi, pengurus LPTQ, pelatih dan pendamping untuk betul-betul mempersiapkan kafilah kita termasuk mental para qori dan qoriah yang merupakan duta Kabupaten Kapuas Hulu,” ujarnya.

“Tetap semangat dan terus berlatih, Insya Allah akan berprestasi, karena ada disini ditempat ini atau ajang MTQ ini dalam menggali ilmu, wawasan, sekaligus mengasah kemampuan yang dimiliki, baik sekarang maupun di masa masa yang akan datang,” pungkasnya. (Ishaq)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Jelang Idul Adha, Angka Inflasi di Pontianak 2,65 persen

KalbarOnline, Pontianak – Menjelang Hari Raya Idul Adha, angka inflasi Kota Pontianak menyentuh angka 2,65…

1 hour ago

Pj Wako Pontianak Minta PPDB 2024 Berlangsung Transparan

KalbarOnline, Pontianak - Pelaksanaan Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun 2024 akan dimulai. Untuk mempersiapkan…

2 hours ago

Pemkot Salurkan Bantuan Uang Tunai kepada 3.350 KK

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak melalui Dinas Sosial (Dinsos) Kota Pontianak menyalurkan bantuan…

2 hours ago

400 Paket Sembako Ludes dalam Sejam Jam di Pasar Murah Pontianak

KalbarOnline, Pontianak – 400 paket sembako ludes terjual hanya dalam waktu kurang dari 60 menit,…

2 hours ago

Pj Wako Ani Sofian Ajak Warga Jaga Kebersihan Lingkungan

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak menggelar program padat karya yang melibatkan masyarakat di…

2 hours ago

Wabup Ketapang Serahkan Trophy Juara Umum dan Petinju Terbaik di Kejuaraan Tinju Dandim CUP 2024

KalbarOnline, Ketapang - Kejuaraan tinju amatir Dandim Cup 1203/Ketapang Tahun 2024 secara resmi ditutup oleh…

3 hours ago