Namanya Disebut Sutarmidji, Iskandar Zulkarnaen Siap Bekerja Maksimal

KalbarOnline, Pontianak – Nama Iskandar Zulkarnaen turut disebut oleh Gubernur Kalbar, Sutarmidji, dalam momen pelantikan 28 pejabat di lingkungan Pemerintah Provinsi Kalbar, Senin (12/09/2022) kemarin.

Selaku Kepala Kepala Dinas PUPR Provinsi Kalbar yang baru, terdapat beberapa penekanan yang dimintakan gubernur kepadanya, diantaranya terkait perbaikan tata kelola pemerintahan serta mewujudkan Sumber Daya Manusia (SDM) yang berintegritas. 

Kepada wartawan yang mewawancarainya usai pelantikan, Iskandar memastikan akan menjalankan segala arahan yang disampaikan Gubernur Kalbar kepadanya. Termasuk melakukan pengawasan intensif terhadap jajaran OPD yang dipimpinnya.

“(Semua akan dijalankan) seperti arahan Pak Gubernur. (Selain itu) kita akan lakukan pengawasan yang intensif,” ucap Iskandar.

Lebih lanjut Iskandar menyatakan, salah satu langkah pertama yang akan menjadi fokusnya yakni memastikan penyelesaian kondisi jalan mantap. Dimana dirinya juga akan mencoba membuat suatu pola penanganan jalan dengan lebih terfokus pada suatu wilayah. 

Guna menyiasati keterbatasan anggaran yang dimiliki Pemprov Kalbar saat ini, pihaknya juga akan lebih memfokuskan penyelesaian terhadap ruas jalan yang pendek terlebih dahulu, misalnya jalan-jalan yang ada di Kabupaten Kayong Utara dan Kabupaten Sekadau.

“Karena kalau kita menyelesaikan jalan itu menjadi mantap dalam suatu wilayah, maka ekonomi bergerak naik. Artinya kalau ekonomi bergerak naik menjadi faktor penambah PAD,” jelasnya.

Selain itu, Iskandar juga akan mencoba menerapkan pola perbaikan infrastruktur berbasis investasi. Dalam artian, sebelum menempatkan satu program di suatu kawasan, maka akan dilihat manfaat atau dampaknya terlebih dahulu untuk Provinsi Kalbar.

“Misalnya perbaikan infrastruktur jalan di Kabupaten Kayong Utara yang potensi di sektor perikanan. Ketika akses jalan Kabupaten Kayong Utara bagus, maka untuk pemasaran produksi perikanan, perkebunan, kehutanan akan lebih baik kedepan,” katanya.

“Saya rasa Pak Gubernur sepemikiran, beliau (Sutarmidji) ingin fokus pada satu kawasan dan menginginkan ada dampak dari dibangunnya infrastruktur tersebut,” katanya.

Sebagaimana diinformasikan sebelumnya, sebanyak 28 pejabat yang terdiri dari 9 Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama, 10 Pejabat Administrator dan 9 Pejabat Pengawas, dilantik oleh Gubernur Kalbar, Sutarmidji pada Senin tanggal 12 September kemarin.

Pelantikan sekaligus pengambilan sumpah/janji jabatan itu dilaksanakan di Balai Petitih Kantor Gubernur Kalimantan Barat. Prosesi tersebut turut disaksikan oleh Wakil Gubernur Kalbar, Ria Norsan beserta jajaran Forkopimda Provinsi Kalbar dan seluruh kepala perangkat daerah di lingkup Pemprov Kalbar. (Jau)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Menikmati Keindahan Alam di Bukit Biang, Wisata Tersembunyi di Sanggau

KalbarOnline, Sanggau - Bukit Biang adalah salah satu destinasi wisata alam yang terletak di Desa…

11 hours ago

Keindahan Alam dan Kekayaan Budaya di Bukit Bengkawang, Surga Tersembunyi di Kalbar

KalbarOnline, Bengkayang - Bukit Bengkawang, sebuah destinasi wisata yang terletak di Kecamatan Jangkang, Kabupaten Bengkayang,…

11 hours ago

Menemukan Keindahan Alam di Bukit Bakmunt: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat dikenal sebagai tempat yang kaya akan keindahan alamnya. Salah satu…

11 hours ago

Menikmati Keindahan Malam di Jembatan Gantung Sekayam: Destinasi Wisata Tersembunyi di Tanjung Sekayam

KalbarOnline, Sanggau - Tanjung Sekayam, sebuah wilayah yang tersembunyi di Kecamatan Kapuas, Kalimantan Barat, menyimpan…

12 hours ago

Menjelajahi Keindahan Tersembunyi Air Terjun Kujato di Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Jika Anda mencari destinasi wisata yang menawarkan keindahan alam yang masih alami…

12 hours ago

Air Terjun Riam Asam Telogah: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat tidak hanya terkenal dengan hutan hujannya yang lebat dan kekayaan…

12 hours ago