Categories: Ketapang

Alhamdulillah, Atlet Ketapang Berprestasi Terima Bonus di Puncak Haornas

KalbarOnline, Ketapang Ribuan masyarakat Kabupaten Ketapang menghadiri peringatan Hari Olahraga Nasional (Haornas) dan Launching Car Free Day di Halaman Kantor Bupati Ketapang, pada Minggu, 12 September 2022.

Kegiatan tersebut semakin meriah karena diisi dengan Senam Massal dan pembagian undian hadiah hiburan serta penampilan drum band dari beberapa sekolah dan atraksi pecak silat juga penggalangan dana dari grup band G-Rock untuk masyarakat yang membutuhkan.

Wakil Bupati Ketapang Farhan saat membuka kegiatan tersebut merasa bangga dan senang kepada masyarakat Kabupaten Ketapang yang begitu semangat dan kompak mengikuti kegiatan Hari Olahraga Nasional tahun 2022.

“Saya mengatakan hari ini bahwa masyarakat Kabupaten Ketapang sangat luar biasa dalam kegemarannya berolahraga apapun, sesuai dengan program yang kami canangkan yaitu Ketapang Sehat,” ujarnya.

Lebih lanjut, Farhan mengajak seluruh masyarakat untuk terus berkesinambungan secara berkelanjutan melaksanakan kegiatan-kegiatan olahraga baik ditingkat yang kecil maupun tingkat Kabupaten.

“Saya katakan bahwa didalam tubuh yang sehat terdapat jiwa yang sehat, kami yakin masyarakat Kabupaten Ketapang dengan berolahraga akan mampu menghadapi tantangan-tantangan baik hari ini maupun kedepannya,” tutupnya.

Selain itu, Farhan juga membagikan bonus kepada Atlet berprestasi pada puncak Haornas di Kabupaten Ketapang.

Adapun atlet-atlet yang mendapat bonus penghargaan di antaranya sebagai berikut:

– Andi Yusandi, sebagai Pelatih Asean Paragame 2022,

– Cici Juliani, atlet Asean Paragame 2022 cabang Tenis Meja Beregu, Tenis Meja Ganda Putri, Tenis Meja Perorangan memperoleh 2 emas dan 1 perunggu,

– Nurjanah, Atlet Asean Paragame 2022 cabang panahan yang memperoleh 1 Emas dan 1 Perak,

– Nurjanah dan Rijal, atlet Panahan Beregu / MIX memperoleh 1 Perak,

– Damianus Yordan, Pelatih Popda Tahun 2022,

– Julio Duvergel Yordan, atlet Popda Tahun 2022 cabang Tinju memperoleh 1 Emas,

– Reva Zahra dan Fitria Ratna Liestiana, atlet cabang Bulu Tangkis Ganda Putri memperoleh 1 Perak,

– M. Su’udi pelatih FORNAS VI Tahun 2022,

– Abdul Fatih Hakiki, atlet cabang Panahan Pelajar Putra memperoleh 1 Emas,

– Roni Nara Pata Sarani, atlet cabang Panahan Beregu Putra memperoleh 1 Emas,

– Dewi Rahayu, atlet cabang Panahan Beregu Putri memperoleh 1 Emas. (Adi LC)

boskalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
boskalbaronline

Recent Posts

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

12 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

16 hours ago

HUT ke-41 BPKP, Romi Wijaya: Semakin Akseleratif dan Independen

KalbarOnline.com – Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya menghadiri upacara peringatan Hari ulang tahun…

17 hours ago

Seorang Pemuda di Kubu Raya Nekat Curi Troli Basarnas untuk Modal Judi Slot

KalbarOnline – Seorang pemuda di Kubu Raya berinisial ED (29) diamankan polisi terkait kasus pencurian.…

17 hours ago

Bappeda Pontianak Ajak Stakeholders Identifikasi Potensi Risiko Pembangunan SPALD-T

KalbarOnline.com – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Pontianak menggelar Focus Group Discussion (FGD) untuk…

17 hours ago

Ani Sofian Instruksikan Dishub Pontianak Tertibkan Truk Kontainer Tanpa Twist Lock

KalbarOnline.com – Insiden jatuhnya boks kontainer di jalan raya sudah beberapa kali terjadi di Pontianak.…

17 hours ago