Categories: Pontianak

Sinergi PLN dan Nindya Karya, Gunakan FABA PLTU Bangun Jembatan Sambas

KalbarOnline, Pontianak – PT PLN (Persero) menjalin kolaborasi dengan PT Nindya Karya guna mengoptimalkan pemanfaatan limbah sisa pembakaran batu bara Pembangkit Listrik Tenaga Uap (PLTU) untuk pembangunan jembatan di Kalimantan Barat.

Fly ash (abu terbang) yang berasal dari PLTU Bengkayang akan digunakan PT Nindya Karya untuk proyek pembangunan jembatan Sungai Sambas Besar (MYC) di Kecamatan Tebas, Kabupaten Sambas, Kalimantan Barat.

Setelah melalui serangkaian uji coba laboratorium, PT Nindya Karya menyatakan bahwa hasil Uji Pemakaian fly ash PLTU Bengkayang memenuhi Standar Konstruksi Jembatan.

Manager PLN Unit Pelaksana Pembangkitan (PLN UPK) Singkawang, Erfan Julianto mengungkapkan, selain diolah menjadi produk turunan seperti paving block dan batako, limbah sisa hasil pembakaran PLTU juga memiliki karakteristik bahan yang kuat sehingga cocok untuk digunakan sebagai timbunan jalan atau road base serta campuran ready mix pada proyek konstruksi.

“Ini merupakan salah satu gebrakan yang dilakukan oleh PLN dan PT Nindya Karya, dimana kali ini bersinergi untuk membangun negeri, PLN membantu raw material dengan FABA untuk Proyek Pembangunan Jembatan Sungai Sambas Besar (MYC) Kecamatan Tebas Kabupaten Sambas Kalimantan Barat, sebagai dukungan dalam pengembangan sarana infrastruktur jalan dan jembatan.” tegas Erfan.

Project Manager Pembangunan Jembatan Sambas Besar, Ega Yogaswara mengungkapkan, bahwa fly ash hasil pembakaran PLTU digunakan sebagai material substitusi campuran ready mix beton konstruksi sangat dibutuhkan untuk industri konstruksi. 

“Khususnya pembangunan jembatan karena sudah beberapa jembatan memanfaatkan FABA sebagai material campuran, contohnya pembangunan Jembatan Suramadu, Jembatan Holtekam Jayapura dan beberapa jembatan lainnya,” ungkap Ega.

PLN dikatakannya, terus menjalin kolaborasi dengan berbagai pihak untuk membangun kerja sama pemanfaatan FABA. PLN berharap limbah PLTU tersebut mampu digunakan untuk mendorong upaya pemerintah dalam pengembangan infrastruktur nasional. (Rilis/Jau)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Asuransi All Risk Terbaik Lindungi Mobil dari Berbagai Risiko Saat Berkendara

KalbarOnline.com – Melindungi mobil dari berbagai risiko adalah langkah bijak untuk Anda lakukan sebagai pemilik…

5 hours ago

Wujudkan Smart City di IKN, PLN Siapkan Jaringan Listrik Terintegrasi Layanan Teknologi Digital

KalbarOnline, Kaltim - PLN (Persero) resmi membangun PLN Hub yang akan menjadi episentrum ekosistem transisi…

10 hours ago

Audiensi ke Kemenkes, Bupati Kapuas Hulu Usul Kelanjutan Pembangunan RSUD dr Achmad Diponegoro Putussibau

KalbarOnline, Jakarta - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan melakukan audiensi dengan Direktur Pelayanan Kesehatan Rujukan…

13 hours ago

Pasutri Residivis Curanmor di Pontianak Berhasil Ditangkap

KalbarOnline, Pontianak - Polresta Pontianak berhasil mengamankan pasangan suami istri (pasutri) terkait kasus pencurian kendaraan…

13 hours ago

Sekda Kapuas Hulu Pimpin Rapat Persiapan Pelaksanaan CMS di Desa

KalbarOnline, Putussibau - Sekretaris Daerah (Sekda) Kapuas Hulu, Mohd Zaini memimpin rapat persiapan pelaksanaan Content…

13 hours ago

Wanita di Sambas Pakai Foto Orang Lain Untuk Tipu Pria Lewat Medsos

KalbarOnline, Sambas - Beredar di media sosial (medsos), video permintaan maaf seorang wanita DL (16…

13 hours ago