Categories: Kapuas Hulu

KAHMI Kapuas Hulu Lakukan Penanaman Buah-buahan Unggul di Bumi Perkemahan Rimba Laung

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Korps Alumni Himpunan Mahasiswa Islam (KAHMI) Kabupaten Kapuas Hulu turut melaksanakan penanaman bibit buah-buahan unggul pada kegiatan kemah bakti dan apel besar dalam rangka Hari Pramuka ke-61 tingkat Provinsi Kalbar yang dilaksanakan di bumi perkemahan Rimba Laung, Desa Temuyuk, Kecamatan Bunut Hulu.

Buah-buahan tersebut diantaranya seperti kelengkeng, mangga, durian, jeruk, jambu, dan petai. Kegiatan itu dipimpin langsung oleh Wakil Gubernur Kalimantan Barat, Bupati Kapuas Hulu dan Kwarda KAHMI Kalbar. 

Presidium KAHMI Kabupaten Kapuas Hulu, AR Rani menyampaikan, bahwa kegiatan ini merupakan agenda tahunan Majelis Daerah KAHMI Kabupaten Kapuas Hulu guna mendukung berbagai program sosial kemasyarakatan, khususnya di bidang perkebunan serta  pertanian.

“Kami berharap kegiatan ini dapat menjadi percontohan ke depan, sebagaimana yang kita ketahui potensi di bidang perkebunan di Kapuas Hulu cukup tepat jika dikembangkan sebagai pendapatan masyarakat maupun destinasi wisata,” kata Rani. 

Sementara itu, Koordinator kegiatan, Iyan Sunardi mengapresiasi ketua panitia penyelenggara dan Kepala Desa Temuyuk yang telah memperkenankan penanaman bibit unggul oleh KAHMI itu menjadi bagian dari kegiatan kemah bakti tersebut. 

“Dengan adanya penanaman ini diharapkan menjadi tanaman produktif, selain penghijauan juga dapat dipanen hasilnya, selain itu ke depan harapan kami ini juga dapat menjadi salah satu destinasi wisata buah-buahan di lokasi Rimba Laung Kecamatan Bunut Hulu,” tuturnya.

Sebelumnya, pelaksanaan kemah bakti dan apel besar Hari Pramuka ke-61 tingkat Provinsi Kalbar ini dibuka secara resmi oleh Wakil Gubernur Kalbar, Ria Norsan  dan ditutup oleh Wakil Bupati Kabupaten Kapuas Hulu, Wahyudi Hidayat pada Selasa, tanggal 30 September 2022. (Ishaq)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Menikmati Keindahan Alam di Bukit Biang, Wisata Tersembunyi di Sanggau

KalbarOnline, Sanggau - Bukit Biang adalah salah satu destinasi wisata alam yang terletak di Desa…

8 hours ago

Keindahan Alam dan Kekayaan Budaya di Bukit Bengkawang, Surga Tersembunyi di Kalbar

KalbarOnline, Bengkayang - Bukit Bengkawang, sebuah destinasi wisata yang terletak di Kecamatan Jangkang, Kabupaten Bengkayang,…

8 hours ago

Menemukan Keindahan Alam di Bukit Bakmunt: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat dikenal sebagai tempat yang kaya akan keindahan alamnya. Salah satu…

8 hours ago

Menikmati Keindahan Malam di Jembatan Gantung Sekayam: Destinasi Wisata Tersembunyi di Tanjung Sekayam

KalbarOnline, Sanggau - Tanjung Sekayam, sebuah wilayah yang tersembunyi di Kecamatan Kapuas, Kalimantan Barat, menyimpan…

8 hours ago

Menjelajahi Keindahan Tersembunyi Air Terjun Kujato di Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Jika Anda mencari destinasi wisata yang menawarkan keindahan alam yang masih alami…

8 hours ago

Air Terjun Riam Asam Telogah: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat tidak hanya terkenal dengan hutan hujannya yang lebat dan kekayaan…

8 hours ago