Categories: Kapuas HuluSepak Bola

Bupati Kapuas Hulu Tutup turnamen Sepakbola Angkasa Cup Semitau 2022

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan menutup secara resmi Turnamen Sepakbola Angkasa Cup Semitau 2022, di Kecamatan Semitau, Kabupaten Kapuas Hulu, Sabtu (20/08/2022).

Dalam sambutannya, Fransiskus Diaan mengapresiasi turnamen yang diikuti oleh 74 club se-Kapuas Hulu tersebut, dimana selama 50 hari bertanding, kegiatan tersebut berjalan dengan aman dan lancar.

“Ini semua terjadi karena kerja sama yang baik antara berbagai pihak terkait, terutama pelaksana, panitia, dan seluruh sponsor, serta seluruh masyarakat yang telah mendukung kegiatan ini, sehingga berjalan sesuai yang kita harapkan,” ujarnya.

Pria yang akrab disapa Bang Sis itu menyebutkan, kalau kegiatan ini juga merupakan salah satu upaya pemerintah daerah dalam mengembangkan dunia olahraga di Kapuas Hulu, khususnya cabang olahraga sepakbola.

“Dan kita perlu berbangga juga dengan seringnya dilakukan turnamen di kapuas Hulu, sehingga menghasilkan pemain terbaik Kapuas Hulu yang bisa mewakili Kalbar ke tingkat nasional, baik itu sepak bola maupun takraw,” katanya.

“Kami terus memberikan motivasi kepada para pemain kita, agar terus mengembangkan diri di bidang olahraga, sehingga memperoleh hasil yang maksimal,” pungkasnya. (Ishaq)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Komunitas Energi Muda Dukung Sugioto Maju Wakil Wali Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Komunitas Energi Muda Pontianak menyatakan dukungannya kepada Sugioto untuk maju mencalonkan diri…

5 hours ago

Pj Gubernur Kalbar Resmikan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

9 hours ago

Pemkot Pontianak Salurkan 41 Hewan Kurban, Salat Idul Adha Digelar di Depan Kantor Wali Kota

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak menyalurkan sebanyak 41 hewan kurban sapi untuk dibagikan…

11 hours ago

Pj Wako Sebut Persyaratan Lunas PBB di PPDB Sifatnya Edaran, Dilampirkan Saat Siswa Dinyatakan Diterima

KalbarOnline, Pontianak - Terkait pemberlakuan bukti lunas Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) sebagai salah satu…

11 hours ago

Kapolsek Pulau Maya Beri Pembinaan Cegah Bullying di SMP Negeri 03 Pulau Karimata Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Kapolsek Pulau Maya Karimata, IPDA Abu Mansur beserta personel Bhabinkamtibmas  mengunjungi…

11 hours ago

Pemkot Pontianak Larang Penggunaan Kantong Plastik untuk Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kota Pontianak melarang panitia kurban menggunakan kantong plastik sebagai wadah daging…

11 hours ago