Categories: HeadlinesNasional

Suami Istri Rencanakan Pembunuhan Brigadir J

KalbarOnline, Jakarta – Polri akhirnya menetapkan Putri Candrawathi (PC) sebagai tersangka kasus pembunuhan Brigadir Nofriansyah Yosua Hutabarat atau Brigadir J, pada Jumat (19/08/2022).

Putri disangkakan dengan pasal pembunuhan berencana bersama suaminya, Irjen Ferdy Sambo, bekas Kadiv Propam Polri.

“Penyidik juga telah melaksanakan pemeriksaan mendalam dengan scientific crime investigation, termasuk dengan alat bukti yang ada, dan sudah dilakukan gelar perkara, maka penyidik telah menetapkan saudari PC sebagai tersangka,” kata Irwasum Polri, Komjen Agung Budi Maryoto di Mabes Polri, Jakarta.

Sebagaimana dilansir dari laman Kompas.com, dengan ditetapkannya Putri sebagai tersangka, maka total tersangka dalam kasus penghilangan nyawa secara sadis tersebut kini berjumlah sebanyak 5 orang.

Mereka adalah Irjen Ferdy Sambo (FS), Bharada Richard Eliezer atau Bharada E, Bripka Ricky Rizal (RR) dan seorang ART Sambo bernama Kuat Ma’ruf (KM) dan Putri Candrawathi (PC) sendiri.

Putri Candrawathi. (Foto: Dok. TikTok @revalalip)

Sebelumnya, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo juga mengumumkan Irjen Ferdy Sambo sebagai tersangka terkait tewasnya Brigadir J. Dimana Ferdy Sambo diduga telah memerintah Bharada E untuk menembak Brigadir J.

“Timsus menetapkan Saudara FS sebagai tersangka,” kata Jenderal Sigit di kantornya, Selasa (09/08/2022), dikutip dari Detik.com

Selain memerintah Bharada E untuk menembak Brigadir J, Sambo juga ditengarai merekayasa kasus tersebut. Sedangkan Bharada RE berperan menembak Brigadir J. Sementara Bripka RR dan KM berperan ikut membantu dan menyaksikan penembakan korban.

Keempat tersangka sebelumnya juga dijerat dengan Pasal 340 tentang pembunuhan berencana subsider Pasal 338 tentang pembunuhan juncto Pasal 55 juncto 56 KUHP. (Jau)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Harisson Minta OPD Perbaiki SOP dan Temuan BPK: Jangan Sampai Berulang

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menghadiri exit meeting pemeriksaan terinci atas…

2 hours ago

Pj Gubernur Harisson Sambangi Stan Pameran Dekranasda Kalbar di Solo

KalbarOnline, Surakarta - Setelah menyaksikan pameran mobil hias dan budaya serta kriya di kawasan Jalan…

2 hours ago

Pj Gubernur Harisson Terima Kunjungan Ketua KDEKS Banten

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Provinsi Kalimantan Barat, Harisson didampingi beberapa kepala perangkat daerah…

2 hours ago

Harisson Minta Pengawasan Pangan Dilakukan Secara Konsisten dan komprehensif

KalbarOnline, Pontianak - Pj Gubernur  Kalbar, Harisson membuka Rakor Penguatan Pengawasan Ketahanan Pangan dan Promosi…

2 hours ago

Pj Gubernur Harisson Harap Pesparawi Kalbar Mampu Dulang Prestasi di Tingkat Nasional

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson secara resmi mengukuhkan pengurus Lembaga Pengembangan…

2 hours ago

Gara-gara Sabu, Remaja di Kubu Raya Nekat Curi Kabel Listrik Milik Perusahaan

KalbarOnline, KUBU RAYA - Seorang remaja berinisial RM (22 tahun), warga Kabupaten Kubu Raya, ditangkap…

2 hours ago