Categories: Kubu Raya

Pemprov Kalbar Gelar Upacara Kehormatan dan Renungan Suci di Makam Taman Pahlawan Dharma Patria Jaya

KalbarOnline, Pontianak – Seperti tahun-tahun sebelumnya, Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kalbar kembali menggelar upacara kehormatan dan renungan suci sebagai rangkaian peringatan HUT RI ke-77 tahun 2022, di Makam Taman Pahlawan Dharma Patria Jaya, Jalan Adisucipto, Kecamatan Sungai Raya, Kabupaten Kubu Raya, Rabu (17/8/2022) dini hari.

Upacara kehormatan dan renungan suci ini dilakukan sebagai bentuk penghormatan atas jasa-jasa para pahlawan yang telah berjuang merebut kemerdekaan Republik Indonesia.

Tampak hadir dalam kegiatan tersebut, diantaranya Wakil Gubernur Kalbar, Ria Norsan yang didampingi Sekretaris Daerah Provinsi Kalbar, Harisson, jajaran Forkopimda Provinsi Kalbar, Bupati Kubu Raya, Muda Mahendrawan, para pimpinan instansi vertikal, kepala OPD di lingkungan Pemprov Kalbar serta para peserta yang terdiri dari TNI-Polri dan unsur lainnya.

Rangkaian pelaksanaan upacara dan renungan suci tersebut berlangsung lancar, tertib dan penuh khidmat. Acara itu ditandai dengan menyalakan api obor, doa, serta mengheningkan cipta yang dipimpin oleh Panglima Komando Daerah Militer XII/Tanjungpura, Mayor Jenderal TNI Sulaiman Agusto. (Jau)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Obat Anti Hipertensi Harus Tetap Diminum Seumur Hidup

KalbarOnline, Pontianak – Hari Hipertensi Sedunia diperingati setiap tanggal 17 Mei setiap tahunnya. Hari ini…

12 mins ago

Dua Atlet Kalbar Raih Medali di Kejurnas PPLP Manado

KalbarOnline, Manado - Dua atlet Pusat Pendidikan dan Latihan Olahraga Pelajar (PPLP) Provinsi Kalimantan Barat…

24 mins ago

Pj Kepala Daerah yang Mau Maju Pilkada Harus Mengundurkan Diri

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar), Harisson menyampaikan bagi Pj kepala daerah…

26 mins ago

Pontianak Pamerkan Berbagai Kerajinan Khas di Expo Dekranas Solo

KalbarOnline, Solo - Berbagai kerajinan khas Kalimantan Barat (Kalbar) dipamerkan dalam Expo HUT ke-44 Dewan…

15 hours ago

Mengungkap Keindahan Danau Sentarum: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Kalimantan Barat, tanah yang kaya akan keindahan alam, menyimpan sebuah permata…

15 hours ago

Menikmati Keindahan Alam di Air Terjun Sarai Sawi, Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sintang - Air Terjun Sarai Sawi mungkin belum begitu dikenal luas, namun keindahan alamnya…

15 hours ago