Categories: Ketapang

Sekda Ketapang Buka Resmi Kegiatan HUT ke-12 Satuan Komunitas Pramuka Peduli Tahun 2022

KalbarOnline, Ketapang – Sekda Kabupaten Ketapang, Alexander Wilyo, membuka kegiatan HUT ke-12 Satuan Komunitas Pramuka Peduli Ketapang tahun 2022, Jumat (23/07/2022).

Kegiatan itu berlangsung di halaman Rumah Adat Dayak di Jalan Lingkar Kota, Kelurahan Mulia Baru, Kabuaten Ketapang.

Dalam sambutannya, Alexander Wilyo mengatakan, kalau pendidikan kepramukaan merupakan bagian dari sistem pendidikan nasional.

“Pendidikan kepramukaan mengambil peran dalam upaya pembangunan kaum muda melalui pendidikan luar sekolah dan di luar lingkungan keluarga,” ucapnya.

Lebih lanjut, ia mengatakan kalau semua aktivitas kepramukaan berlandaskan dengan semangat gotong royong, tenggang rasa, toleransi dan kreativitas.

“Atas nama Pemerintah Kabupaten Ketapang, saya mengucapkan selamat ulang tahun ke-12 Satuan Komunitas Pramuka Peduli Ketapang, semoga senantiasa memberikan sumbangsih dalam kegiatan kepramukaan dan kemajuan Kabupaten Ketapang,” ujarnya.

“Saya berharap kepramukaan hendaknya dapat memberikan sumbangsih yang besar dalam membangun sumber daya manusia dan menyokong visi Kabupaten Ketapang yang maju menuju masyarakat sejahtera,” pungkasnya. (Adi LC)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Bupati Kapuas Hulu Kunker ke Hulu Gurung, Buka Layanan Kesehatan Gratis Untuk Masyarakat

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan melaksanakan kunjungan kerja selama dua hari…

12 hours ago

10 Tahun Reforma Agraria Lampaui Target, Menteri AHY: On the Right Track!

KalbarOnline, Denpasar - Perjalanan reforma agraria telah mencapai 10 tahun. Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala…

12 hours ago

DAK Kabupaten Kapuas Hulu 2024 Rp 89 M

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan menyampaikan, bantuan Dana Alokasi Khusus (DAK)…

14 hours ago

Sekda Kapuas Hulu Hadiri Reforma  Agraria Summit 2024 di Bali

KalbarOnline, Bali - Sekretaris Daerah Kabupaten Kapuas Hulu, Mohd Zaini menghadiri pertemuan Reforma Agraria Summit…

14 hours ago

Honda ADV 160: Pilihan Motor Petualang Tangguh dengan Mesin 160 cc

KalbarOnline - Honda ADV 160 menjadi pilihan menarik bagi para pecinta skuter di Indonesia. Dikenal…

16 hours ago

Honda PCX160: Motor Mewah dengan Performa Tangguh di Indonesia

KalbarOnline - Honda PCX160 kini hadir di Indonesia dengan pilihan mesin petrol yang menawarkan performa…

16 hours ago