Pelajar SMA 3 Pontianak Muhammad Arvin Rengkuh Juara Pertama pada Kejuaraan Menembak Kajati Kalbar Cup 2022

KalbarOnline, Pontianak – Pelajar SMA Negeri 3 Pontianak, Muhammad Arvin Rajendra Hafizh, kembali berhasil menorehkan prestasi gemilangnya. Dimana Arvin yang memang merupakan atlet menembak itu sukses menyabet juara pertama pada Kejuaraan Menembak Kajati Kalbar Cup 2022 yang digelar oleh Kejaksaan Tinggi Kalimantan Barat, pada Jumat (15/07/2022) lalu.

Gelar juara pertama direngkuh Arvin setelah poin yang dikumpulkannya pada kelas Pistol Presisi 20 Meter Kategori Sipil Putra berhasil mengungguli petembak-petembak lain. Atas prestasinya ini, Arvin pun diganjar trofi dan bonus dari Kepala Kejaksaan Tinggi Kalimantan Barat, Masyhudi. 

Ayah kandung Arvin, Letkol Pas Muhammad Sulendro menyebut, prestasi yang diukir anaknya ini sangat membuatnya bangga sebagai orang tua. Ia berharap, kebanggaan yang sama turut dirasakan oleh sekolah yang belum genap sebulan menjadi tempat Arvin menimba ilmu, yakni SMA Negeri 3 Pontianak. 

Muhammad Arvin Rajendra Hafizh berfoto bersama ayah, ibu dan adiknya, usai berhasil menyabet gelar juara satu pada Kejuaraan Menembak Kajati Kalbar Cup 2022 yang digelar oleh Kejaksaan Tinggi Kalimantan Barat, Jumat (15/07/2022) lalu. (Foto: Istimewa)

“Saya dan ibunya Arvin tidak henti-hentinya bersyukur atas setiap keikutsertaan Arvin di kejuaraan menembak. Mau juara atau tidak, kami sebagai orang tua selalu bangga dengan anak,” kata Letkol Pas Muhammad Sulendro saat diwawancarai via selulernya, Sabtu (16/07/2022). 

“Arvin ini anaknya selalu pengen membuat orang-orang itu bangga, Mas. Nah, pada waktu di SMP 3 Pontianak itu kan, dia sudah dikenal karena prestasi menembaknya. Di sekolahnya yang baru ini, Arvin juga ingin membuat bangga warga sekolah karena prestasinya di bidang menembak,” sambung sang ayah.

Sebagai informasi, gelar juara pertama Kajati Kalbar Cup ini merupakan trofi kedua Arvin sepanjang bulan Juli 2022. Trofi pertamanya ialah gelar juara dua pada Kejuaraan Menembak Nasional Jaksa Agung Cup di Lapangan Tembak Senayan, Jakarta Pusat. Pada kejuaraan tersebut, Arvin turun pada kelas production junior. (Jau)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Kolaborasi PLN dan PWI Kalbar, Gelar Pra UKW Tingkatkan Kompetensi Wartawan

KalbarOnline, Pontianak- Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kalimantan Barat berkolaborasi dengan PT PLN Unit Induk Penyaluran…

3 hours ago

Komitmen Hadirkan Pendidikan Berkualitas Lewat Implementasi Kurikulum Merdeka PAUD

KalbarOnline, Ketapang - Sekretaris Daerah (Sekda) Ketapang, Alexander Wilyo menghadiri Workshop Manajemen Implementasi Kurikulum Merdeka…

4 hours ago

Pemuda Ini Bacok Pria yang Salah Karena Cemburu

KalbarOnline, Pontianak - Seorang pemuda berinisial MF (19 tahun) diamankan polisi lantaran membacok seorang pria…

5 hours ago

Presiden Jokowi Tandai Pembangunan PLN Hub, Pusat Ekosistem Transisi Energi dan Layanan Digital di Jantung IKN

KalbarOnline, Kaltim - Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo (Jokowi) melakukan peletakan batu pertama pembangunan pusat…

5 hours ago

Kepsek SMAN 1 Pontianak Yakinkan Tidak Ada Tindakan Kecurangan Saat PPDB 2024

KalbarOnline, Pontianak - Pelaksanaan Pendaftaran Peserta Didik Baru (PPDB) 2024 dibuka pada 10 Juni 2024,…

8 hours ago

PPDB 2024 Dibuka Mulai 10 Juni, SMAN 1 Pontianak Sediakan 432 Kuota

KalbarOnline, Pontianak - SMA Negeri 1 Kota Pontianak, Kalimantan Barat akan membuka kuota sebanyak 432…

8 hours ago