Categories: HeadlinesPontianak

Komitmen Perjuangkan Pembangunan Infrastruktur Kalbar, Boyman Harun: Dorong Kemajuan Daerah

KalbarOnline, Pontianak – Komitmen memperjuangkan pembangunan infrastruktur Provinsi Kalbar dalam rangka mendorong kemajuan daerah terus ditunjukkan Anggota Komisi V DPR RI Boyman Harun.

“Sebagai wakil rakyat terutama dari Dapil Kalbar 1, saya terus berkomitmen dan semaksimal mungkin di pusat memperjuangkan pembangunan di daerah terutama di bidang infrastruktur,” kata Boyman, Rabu kemarin.

Boyman Harun yang juga Ketua DPW PAN Kalbar menjelaskan, sejauh ini sudah banyak pembangunan infrastruktur diperjuangkan Komisi V DPR untuk Kalbar. Proyek teranyar yakni Jalan Nasional Sungai Kelik, Nanga Tayap-Siduk-Ketapang yang telah selesai proses tender.

“Jalan tersebut mendapat anggaran cukup besar untuk peningkatan jalan yang menjadi akses warga dua kabupaten yaitu Kabupaten Utara dan Kabupaten Ketapang dengan anggaran kurang lebih Rp41 miliar,” kata Boyman.

Kemudian Jalan Ketapang Kendawangan dan Jalan Pelang Batu Tajam, Ketapang. Lalu, Jalan Siduk-Teluk Betang, Kayong Utara yang statusnya jalan provinsi saat ini tengah diperjuangkan statusnya menjadi jalan nasional. Hal itu dimaksudkan Boyman agar bisa dibiayai melalui APBN.

Pasalnya kata dia, jalan tersebut sangat penting bagi mobilitas orang dan barang sehingga bisa mempercepat pembangunan di daerah.

“Kami terus meminta dan koordinasi dengan Kementerian PUPR agar status jalan bisa nasional. Bahkan disarankan mau cepat bisa bentuk Inpres. Untuk itu saya juga sudah koordinasi dengan para pihak dengan pemerintah daerah termasuk pihak perusahaan karena di atas izin lahannya. Terima kasih kami ucapkan karena siap mendukung,” tegas Boyman.

Selain itu, Boyman juga menyingung terkait duplikasi Jembatan Kapuas 1 Pontianak yang saat ini juga sudah selesai proses tender dan rencananya akan segera dibangun pada tahun ini.

“Kondisi macet di Pontianak ini tidak perlu ditawar. Untuk itu pembangunan diperjuangkan dan terus dikawal. Alhamdulillah tahun ini sudah tender dengan nilai Rp267,6 miliar,” pungkas Boyman.

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Air Terjun Riam Budi: Permata Tersembunyi di Bengkayang yang Wajib Dikunjungi

KalbarOnline, Bengkayang - Air Terjun Riam Budi adalah salah satu destinasi wisata alam yang semakin…

58 mins ago

Pulau Lemukutan: Surga Tersembunyi dengan Keindahan Alam Bawah Laut di Kalimantan Barat

KalbarOnline, Bengkayang - Pulau Lemukutan, sebuah destinasi wisata yang mungkin masih terdengar asing bagi sebagian…

1 hour ago

Menikmati Keindahan Alam dan Sumber Air Bersih di Riam Madi, Bengkayang, Kalimantan Barat

KalbarOnline, Bengkayang - Riam Madi adalah sebuah destinasi wisata yang menggabungkan keindahan alam dengan manfaat…

1 hour ago

Mengungkap Keindahan Air Terjun Riam Berawan di Bengkayang, Kalimantan Barat

KalbarOnline, Bengkayang - Air terjun merupakan salah satu keajaiban alam yang memikat hati manusia dengan…

1 hour ago

Menikmati Keindahan Hutan Adat: Petualangan di Tengah Keasrian Alam Kalimantan Barat

KalbarOnline, Bengkayang - Hutan adat adalah kawasan hutan yang dikelola dan dijaga dengan baik oleh…

1 hour ago

Gua Romo: Petualangan Mendebarkan di Jantung Kalimantan Barat

KalbarOnline, Bengkayang - Mengunjungi Gua Romo adalah pengalaman yang penuh dengan tantangan dan keindahan alam…

1 hour ago