Categories: BengkayangOtomotif

Korsleting Listrik, Nissan X-Trail Terbakar, Begini Nasib Pengemudinya..

KalbarOnline, Bengkayang – Akibat korsleting listrik, sebuah mobil Merk Nissan X-Trail KB 1147 KF yang tengah dikemudikan Nela, warga Pekanbaru Provinsi Riau, terbakar hebat, pada Rabu (06/07/2022) sore kemarin.

Kejadian yang nyaris merenggut nyawa Nela itu berlangsung sekitar Pukul 15.50 WIB, di lokasi Bukit Vandering Dusun Semidang Desa Suka Maju Kecamatan Sungai Betung Kab. Bengkayang.

Kapolsek Sungai Betung, IPDA Andri yang membenarkan kejadian ini mengatakan, bahwa mobil yang terbakar tersebut milik PT Perintis Sawit Andalan (PSA).

“Mobil yang mengalami kecelakaan tersebut bermerk Nissan X-Trail dengan Nomor Polisi KB 1147 KF milik PT PSA,” terangnya, Jumat (08/07/2022).

Secara singkat, IPDA Andri menjelaskan, kronologis bermula saat mobil dari arah Serukam hendak menuju Bengkayang melewati jalan Vandering. Sesampainya di turunan bukit Vandering, tiba-tiba mobil mengalami konslet yang berakibat kendaraan tersebut terbakar.

“Beruntung penumpang mobil bisa selamat dari maut, meski surat-surat penting yang ada dalam kendaraan ikut hangus terbakar,” tandas IPDA Andri. (Jau)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

PWI Kalbar Komitmen Dukung KPU Sukseskan Pilkada 2024

KalbarOnline, Pontianak - Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Provinsi Kalimantan Barat berkomitmen untuk mendukung Komisi Pemilihan…

5 hours ago

Tersangka Korupsi Dana Desa Tekalong Dipindahkan ke Rutan Kelas 2 Pontianak

KalbarOnline, Putussibau - Filemon Siderasi, mantan Kepala Desa Tekalong, Kecamatan Mentebah, Kabupaten Kapuas Hulu yang…

5 hours ago

Peletakkan Batu Pertama Pembangunan GOR Indoor, Wujud Nyata Komitmen Pemkab Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Sekda Ketapang, Alexander Wilyo meletakkan batu pertama pembangunan Gelanggang…

6 hours ago

PKRS Pontura Studi Tiru Program PKRS RSUD SSMA

KalbarOnline, Pontianak - Tim Promosi Kesehatan Rumah Sakit (PKRS) Sultan Syarif Mohamad Alkadrie (SSMA) Kota…

6 hours ago

Tari Gasing dari Pontianak Pukau Peserta Apeksi di Balikpapan

KalbarOnline, Pontianak - Suguhan tari gasing yang ditampilkan para penari dari Kota Pontianak menyita perhatian…

6 hours ago

Harisson Apresiasi Kodam XII Tanjungpura, Berhasil Gagalkan Selundupan Sabu 21 Kg

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Provinsi Kalimantan Barat (Kalbar), Harisson memberikan apresiasi kepada jajaran…

6 hours ago