Categories: Ketapang

Resmikan Gereja Katolik Santo Yohanes Rasul, Sekda Sebut Pemda Ketapang Berlaku Adil kepada Semua

KalbarOnline, Ketapang – Sekda Kabupaten Ketapang, Alexander Wilyo mengatakan, kalau Pemerintah daerah (Pemda) Ketapang sangat mendukung penuh pembangunan rumah ibadah dan fasilitas keagamaan lainnya.

Hal itu ia sampaikan saat meresmikan Gereja Katolik Santo Yohanes Rasul Balai Semandang di Desa Semandang Kiri, Kecamatan Simpang Hulu, Kamis (30/06/2022).

“Kita ingin mewujudkan Kabupaten Ketapang yang nyaman bagi semua suku dan agama, kita juga peduli semua urusan tidak hanya urusan fisik saja tetapi terhadap kehidupan beragama juga. Pemerintah Daerah Kabupaten Ketapang akan berlaku adil kepada semua masyarakat,” jelasnya.

Selain itu, berkaitan dengan kelanjutan pembangunan rumah ibadah, Alexander Wilyo menyampaikan, kalau Pemda Ketapang membuka diri dan memberi perhatian penuh termasuk juga lanjutan dari pembangunan Gereja Katolik Santo Yohanes Rasul.

“Semoga gereja ini bisa kita jaga,kita rawat, kita pelihara yang paling penting adalah semangat menggereja umat disini. Tidak hanya gerejanya saja yang besar, tetapi juga semangat umat ke gereja untuk beribadah juga semakin besar,” ucapnya.

Lebih lanjut, ia juga mengajak semua elemen masyarakat untuk mendukung pelaksanaan MTQ ke-30 tingkat Provinsi Kalbar tahun 2022 di Kabupaten Ketapang.

“Ini bukti Pemerintah Daerah Kabupaten Ketapang berlaku adil, tahun ini kita dipercaya menjadi tuan rumah acara MTQ Tingkat Provinsi Kalimantan Barat ke-30 yang diselenggarakan pada tanggal 5 sampai 11 November 2022,” tandasnya (Adi LC)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

PT. Alao Kuning Dorong Pelestarian Adat Budaya Naik Dango

KalbarOnline, Sambas - PT. Alao Kuning turut mendorong pelestarian budaya serta adat istiadat masyarakat suku…

5 hours ago

Uji Mental Atlet, Big Boy Biliar Gelar Open Turnament 9 Ball se-Kapuas Hulu

KalbarOnline, Putussibau - Untuk menguji mental serta menambah jam bertanding para atlet pemula, Manajemen Rumah…

7 hours ago

Hadiri Gawai Nyapat Tahun, Wakil Bupati Ketapang Harap Tradisi dan Budaya Ini Tetap Dijaga

KalbarOnline, Ketapang - Tradisi Nyapat Taunt (Tahun) akan semakin hilang seiring berjalannya waktu jika tidak…

7 hours ago

Cek Tapal Batas di Manis Mata, Sekda Ketapang Sampaikan Hal Ini

KalbarOnline, Ketapang – Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Ketapang, Alexander Wilyo melakukan kunjungan kerja (kunker) ke…

8 hours ago

Kenali Latihan Fisik Bagi Lansia Penderita Diabetes

KalbarOnline, Pontianak - Seiring bertambahnya usia, kesehatan fisik semakin menjadi prioritas utama, terutama bagi lansia…

10 hours ago

Pontianak Masuk Nominasi 3 Besar Kota dengan TPID Terbaik se-Kalimantan

KalbarOnline, Jakarta - Kota Pontianak masuk nominasi 3 besar dengan Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID)…

10 hours ago