Categories: KetapangSosBud

Sekda Ketapang Hadiri Ritual Meruba Pencucian Pusaka Bosi Koling Tungkat Rakyat

KalbarOnline, Ketapang – Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Ketapang, Alexander Wilyo menghadiri kegiatan ritual Meruba Adat Meruba Kerajaan Hulu Aik Laman Sembilan Domong Sepuluh Pencucian Pusaka Bosi Koling Tungkat Rakyat di Kecamatan Hulu Sungai, Jumat (24/06/2022).

Acara ritual Meruba ini dilaksanakan dalam rangka pencucian pusaka Kerajaan Hulu Aik yang merupakan satu-satunya pusaka kerajaan Dayak di nusantara yang masih tetap eksis dan merupakan simbol dan kebanggaan serta kekuatan spiritual bangsa Dayak. 

Turut hadir juga dalam kegiatan ini Wakil Bupati Sanggau, Yohanes Ontot, beserta Jajarannya.

Alexander Wilyo dalam kesempatan itu menyebut, kalau kegiatan adat pencucian pusaka Kerajaan Hulu Aik ini merupakan agenda tahunan yang rutin dilaksanakan.

“Sejak sepuluh tahun terakhir kegiatan ini didukung oleh Pemerintah Daerah Kabupaten Ketapang walaupun secara bertahap,” ujarnya.

Ia menjelaskan, adapun kegiatan ritual Adat Meruba ini merupakan tugas dari Raja Dayak yaitu menjaga pusaka Bosi Koling Tungkat Rakyat yang merupakan simbol pemersatu. Raja Dayak, Petrus Singa Bansa, adalah satu-satunya Raja Dayak yang masih hidup. (Adi LC)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Komunitas Energi Muda Dukung Sugioto Maju Wakil Wali Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Komunitas Energi Muda Pontianak menyatakan dukungannya kepada Sugioto untuk maju mencalonkan diri…

9 hours ago

Pj Gubernur Kalbar Resmikan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

13 hours ago

Pemkot Pontianak Salurkan 41 Hewan Kurban, Salat Idul Adha Digelar di Depan Kantor Wali Kota

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak menyalurkan sebanyak 41 hewan kurban sapi untuk dibagikan…

15 hours ago

Pj Wako Sebut Persyaratan Lunas PBB di PPDB Sifatnya Edaran, Dilampirkan Saat Siswa Dinyatakan Diterima

KalbarOnline, Pontianak - Terkait pemberlakuan bukti lunas Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) sebagai salah satu…

15 hours ago

Kapolsek Pulau Maya Beri Pembinaan Cegah Bullying di SMP Negeri 03 Pulau Karimata Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Kapolsek Pulau Maya Karimata, IPDA Abu Mansur beserta personel Bhabinkamtibmas  mengunjungi…

15 hours ago

Pemkot Pontianak Larang Penggunaan Kantong Plastik untuk Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kota Pontianak melarang panitia kurban menggunakan kantong plastik sebagai wadah daging…

15 hours ago