Categories: Kapuas HuluSport

Bupati Fransiskus Diaan Janjikan Reward Atlet Berprestasi di POPDA Kalbar 2022

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Sedikitnya 40 atlet yang tergabung dalam kontingen Kabupaten Kapuas Hulu, turut serta dalam kejuaraan Pekan Olahraga Pelajar Daerah (POPDA) tingkat Provinsi Kalbar tahun 2022, di Kota Pontianak.

Saat melepas kontingennya di halaman Kantor Bupati Kapuas Hulu, Senin (27/06/2022), Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan pun menjanjikan bakal memberikan reward bagi para atlet yang berhasil menyabet medali dalam kejuaraan tersebut.

“Untuk para atlet yang dapat meraih medali, saya akan memberikan reward kepada mereka sebagai ucapan terimakasih dari Pemerintah Kabupaten Kapuas Hulu karena dapat membanggakan kabupaten,” ucap Fransiskus Diaan.

“Untuk itu, mari para atlet berjuang meraih prestasi di tingkat provinsi,” seru Fransiskus Diaan.

Bupati Fransiskus Diaan menjelaskan, total kontingen yang berangkat ke Kota Pontianak berjumlah 58 orang, terdiri dari 40 orang atlet, 15 orang pelatih dan pendamping, 2 orang tim AJU dan 1 orang sport massage. Para atlet yang diutus ini akan mengikuti 5 cabang olahraga dari 7 cabang olahraga yang diperlombakan.

“Kita mengikuti 5 cabang olahraga dari 7 cabang olahraga yang diperlombakan, yakni sepak bola, bola voli putra, takraw, pencak silat putra dan putri serta tinju putra dan putri. Semoga 5 cabang olahraga ini kita bisa mendapat medali,” harap Fransiskus Diaan.

Lebih jauh, Bupati Fransiskus Diaan juga berpesan, kepada seluruh utusan kontingen POPDA Kapuas Hulu agar dapat terus menjaga kesehatannya, terlebih di masa pandemi Covid-19 ini.

“Untuk kontingen, terutama para atlet, agar dapat menjaga kesehatan sehingga dapat melaksanakan pertandingan. Karena kita ini masih dalam suasana pandemi Covid-19,” ujar Fransiskus Diaan. (Ishaq)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Pj Gubernur Harisson Ajak Masyarakat “Flexing” Wastra Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson mengajak masyarakat terutama anak muda untuk…

2 hours ago

Pesan Kasatpolair Kapuas Hulu di Hari Laut Sedunia: Buanglah Sampah pada Tempatnya

KalbarOnline, Putussibau - Dalam rangka memperingati Hari Laut Sedunia (World Oceans Day) yang jatuh pada…

2 hours ago

Tutup TMMD ke-120 di Ketapang, Irdam XII/Tpr Harap Kerja Sama TNI dan Pemda Terus Berlanjut

KalbarOnline, Ketapang – Irdam XII/Tpr, Brigjen TNI Febriel Buyung Sikumbang menutup secara resmi TNI Manunggal…

7 hours ago

Gerebek Rumah Pengedar Narkotika, Polsek Sandai Ringkus Dua Pelaku dan Barang Bukti Sabu

KalbarOnline, Ketapang - Dalam upaya memberantas peredaran narkoba di wilayah hukumnya, Polsek Sandai berhasil mengungkap…

7 hours ago

Penutupan TMMD ke-120 Desa Mayak, Sekda Sebut Program Ini Banyak Membantu Masyarakat

KalbarOnline, Ketapang - Sekretaris Daerah (Sekda) Ketapang, Alexander Wilyo menghadiri upacara penutupan TNI Manunggal Membangun…

7 hours ago

WNA Tiongkok Lakukan Penambangan Ilegal, Kanwil Kalbar Tingkatkan Timpora bersama Aparat Terkait

KalbarOnline, Ketapang - Kanwil Kementerian Hukum dan HAM Kalimantan Barat meminta jajaran Imigrasi kelas II…

7 hours ago