Categories: Pontianak

Hadir di Halal Bihalal dan Pengukuhan DPW Ikabes, Sutarmidji Ajak Bangun Kalbar

KalbarOnline, Pontianak – Gubernur Kalimantan Barat, Sutarmidji, menghadiri halal bihalal sekaligus pengukuhan Dewan Pengurus Wilayah Ikatan Keluarga Besar Sriwijaya (DPW Ikabes) Provinsi Kalimantan Barat, di Ruang Serbaguna Masjid Mujahidin Pontianak, Sabtu (18/06/2022).

Gubernur Kalbar berharap, Ikabes Provinsi Kalbar dapat bersinergi dengan komunitas etnis lainnya untuk dapat membangun Kalbar dan kesejahteraan masyarakat.

“Anggota IKABES Kalbar banyak yang berprofesi sebagai dokter. Saya minta Ikabes Kalbar harus bisa ambil peran di Kalimantan Barat, karena banyaknya prioritas pembangunan di sini, salah satunya di bidang kesehatan,” kata Sutarmidji.

Selain itu, Sutarmidji juga meminta agar Ikabes Kalbar tidak memandang etnis dan kelompok sosial demi kemajuan Kalimantan Barat.

“Saya sebagai Gubernur memberikan kesempatan kepada siapapun yang ingin membangun Kalbar tanpa memandang latar belakang dan tidak membeda-bedakan etnis,” ujar Gubernur Kalbar.

Turut hadir dalam kesempatan itu, Sekretaris Daerah Provinsi Kalimantan Barat, Harisson beserta istri Windy Prihastari, Ketua IKABES Provinsi Kalbar, Badarul Muchtar beserta para pengurus Ikabes Kalbar.

Selanjutnya, gubernur bersama seluruh tamu yang hadir mendengarkan tausiyah halal bihalal dan doa bersama yang dipimpin oleh Ustad Dulhadi. (Jau)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

7 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

11 hours ago

HUT ke-41 BPKP, Romi Wijaya: Semakin Akseleratif dan Independen

KalbarOnline.com – Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya menghadiri upacara peringatan Hari ulang tahun…

12 hours ago

Seorang Pemuda di Kubu Raya Nekat Curi Troli Basarnas untuk Modal Judi Slot

KalbarOnline – Seorang pemuda di Kubu Raya berinisial ED (29) diamankan polisi terkait kasus pencurian.…

12 hours ago

Bappeda Pontianak Ajak Stakeholders Identifikasi Potensi Risiko Pembangunan SPALD-T

KalbarOnline.com – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Pontianak menggelar Focus Group Discussion (FGD) untuk…

12 hours ago

Ani Sofian Instruksikan Dishub Pontianak Tertibkan Truk Kontainer Tanpa Twist Lock

KalbarOnline.com – Insiden jatuhnya boks kontainer di jalan raya sudah beberapa kali terjadi di Pontianak.…

12 hours ago