Categories: Sintang

Bupati Jarot Winarno Berduka, Kolonel Purnawirawan Jhon RB Pangkey Wafat

KalbarOnline, Sintang – Bupati Sintang, Jarot Winarno turut menghadiri prosesi pemakaman secara militer almarhum Kolonel (Purn) Jhon RB Pangkey di Taman Makam Pahlawan Dharma Patria Jaya, Kampung Arang, Kabupaten Kubu Raya, Kamis (09/06/2022).

Kehadiran orang nomor satu di Bumi Senentang itu untuk memberikan penghormatan terakhirnya kepada mantan Dandim Sintang tersebut.

Sebelum mengikuti prosesi pemakaman di Taman Makam Pahlawan Dharma Patria Jaya, Bupati Jarot Winarno sebelumnya melayat jenazah almarhum di Rumah Duka St Michael, RS Santo Antonius Pontianak.

Bupati Jarot Winarno menyampaikan duka yang mendalam atas wafatnya Jhon RB Pangkey. Ia mendoakan, semoga Tuhan Yang Maha Esa memberikan tempat teristimewa kepada almarhum, serta keluarga yang ditinggalkan diberi ketabahan, kekuatan dan penghiburan.

Semasa hidupnya, Jhon RB Pangkey diketahui pernah menduduki jabatan strategis di Kabupaten Sintang, yakni selaku Ketua DPRD Kabupaten Sintang dan Dandim Sintang pada era 90-an.

Bupati Sintang juga mengenang sosok almarhum semasa hidupnya sebagai sosok yang sangat baik dan tegas, terlebih di era 90-an, keduanya pernah bersama-sama membesarkan klub sepakbola kebanggaan masyarakat Kabupaten Sintang, yakni Persista Sintang, yang dijuluki Pendekar Bukit Kelam baik di kancah sepakbola provinsi maupun nasional. (Jau)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Kenali Latihan Fisik Bagi Lansia Penderita Diabetes

KalbarOnline, Pontianak - Seiring bertambahnya usia, kesehatan fisik semakin menjadi prioritas utama, terutama bagi lansia…

1 hour ago

Pontianak Masuk Nominasi 3 Besar Kota dengan TPID Terbaik se-Kalimantan

KalbarOnline, Jakarta - Kota Pontianak masuk nominasi 3 besar dengan Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID)…

1 hour ago

PWI Kalbar Resmi Daftar ke Kesbangpol

KalbarOnline, Pontianak - Pengurus Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Provinsi Kalimantan Barat secara resmi mendaftarkan organisasinya…

1 hour ago

Wanita Berusia 30 Tahun Ditemukan Tak Bernyawa, Diduga Sakit Asam Lambung

KalbarOnline, Pontianak - Seorang wanita berusia 30 tahun ditemukan meninggal dunia di dalam rumah yang…

2 hours ago

Viral Remaja Asik Joget di Tengah Kebakaran Pasar Sambas, Berujung Minta Maaf

KalbarOnline, Sambas - Viral di media sosial, video seorang remaja laki-laki berjoget pada saat ruko…

2 hours ago

Ada Dugaan “Penghilangan” Kesaksian dan Alat Bukti di Kasus Pelecehan oleh Oknum Polisi KKU

KalbarOnline, KKU - Pihak kepolisian menduga adanya upaya “penghilangan” keterangan saksi dan alat bukti dalam…

18 hours ago