Categories: FinansialPontianak

Diskop UKM Kalbar Berikan Pembinaan kepada Pengawas Internal KSP CU Khatulistiwa Bakti

KalbarOnline, Pontianak – Dinas Koperasi dan UKM Provinsi Kalimantan Barat telah melakukan pembinaan kepada pengawas internal Koperasi Simpan Pinjam Credit Union Khatulistiwa Bakti (KSP CU KB) Provinsi Kalbar beberapa waktu lalu.

Kepala Dinas Koperasi dan UKM Provinsi Kalbar, Ansfridus J Andjioe menjelaskan, bahwa Pembinaan yang diberikan Diskop dan UKM Kalbar kepada pengawas internal ini bertujuan agar kedepan para pengawas internal bisa melakukan inovasi. 

Dimana nantinya, lanjut dia, bisa pula saling melibatkan pengawas eksternal yang terdiri dari tokoh masyarakat serta lembaga negara seperti OJK agar disesuaikan dengan AD ART di setiap koperasi atau Koperasi Simpan Pinjam (KSP).

“Kita telah melakukan pembinaan pada pengawas internal pada 23 Mei 2022 lalu dengan melakukan pembinaan ke Kantor kepada Pengawas Koperasi dengan harapan bisa terus berinovasi,” ujarnya.

Ansfridus mengatakan, tak hanya KSP CU Khatulistiwa Bakti saja yang diberikan pelatihan, beberapa CU lainnya juga sudah dilakukan hal yang sama. Bahkan banyak CU yang datang ke Diskop dan UKM Kalbar meminta untuk terus didampingi dan diberikan pelatihan internal.

Tak hanya itu saja, Ansfridus juga menekankan kepada seluruh KSP CU, agar memberikan pelayanan yang baik dan yang paling penting adalah kepercayaan nasabah terhadap KSP tersebut.

“Mereka harus memberikan pelayanan yang baik dan bisa mendapatkan kepercayaan dari masyarakat,”ujarnya.

Ia mengatakan, kolaborasi juga perlu dilakukan agar KSP CU terus tumbuh dan berkembang dikalangan masyarakat khususnya di Kalbar. Sebab, KSP tak mungkin bisa berjalan sendiri tanpa kolaborasi dari berbagai pihak.

lebih lanjut dikatakannya, Diskop dan UKM Kalbar juga akan rutin melakukan monitoring dan pelatihan kedepannya terhadap pengawas internal di setiap KSP CU. Hal itu guna mengetahui upgrade ilmu yang telah mereka dapatkan dari setiap pelatihan yang diberikan.

“Saya harap mereka terus berinovasi mengikuti perkembangan jaman saat ini,” pungkasnya. (Jau)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Pj Gubernur Kalbar Resmikan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu A. Yani Pontianak yang berlokasi di kawasan…

40 mins ago

Pemkot Pontianak Salurkan 41 Hewan Kurban, Salat Idul Adha Digelar di Depan Kantor Wali Kota

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak menyalurkan sebanyak 41 hewan kurban sapi untuk dibagikan…

2 hours ago

Pj Wako Sebut Persyaratan Lunas PBB di PPDB Sifatnya Edaran, Dilampirkan Saat Siswa Dinyatakan Diterima

KalbarOnline, Pontianak - Terkait pemberlakuan bukti lunas Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) sebagai salah satu…

2 hours ago

Kapolsek Pulau Maya Beri Pembinaan Cegah Bullying di SMP Negeri 03 Pulau Karimata Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Kapolsek Pulau Maya Karimata, IPDA Abu Mansur beserta personel Bhabinkamtibmas  mengunjungi…

3 hours ago

Pemkot Pontianak Larang Penggunaan Kantong Plastik untuk Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kota Pontianak melarang panitia kurban menggunakan kantong plastik sebagai wadah daging…

3 hours ago

Segini Biaya Pembangunan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Gedung Olahraga (GOR) Terpadu Ahmad Yani (A. Yani) di Kawasan Gelora Khatulistiwa…

3 hours ago