Categories: Ketapang

Pastikan Mutu Air Sungai Sandai Masih di Ambang Batas, Dinas Perkim LH Ketapang: Berdasarkan Hasil Uji Lab

KalbarOnline, Ketapang – Dinas Perumahan Rakyat, Kawasan Pemukiman dan Lingkungan Hidup (Perkim LH) Kabupaten Ketapang memastikan kalau mutu air sungai di Kecamatan Sandai masih di ambang batas.

Sehingga masyarakat diimbau untuk tidak khawatir karena air sungai di Kecamatan Sandai masih dalam kategori aman untuk digunakan keperluan rumah tangga seperti mandi, cuci dan kakus (MCK).

Kepala Dinas Perkim LH Ketapang Husnan mengatakan, berdasarkan dari hasil sampel air sungai di Kecamatan Sandai yang telah dilakukan uji di laboratorium lingkungan hidup oleh pihaknya, kualitas air sungai di Kecamatan Sandai masih dalam kondisi aman.

“Keruhnya air sungai di Sandai masih dalam katagori terkadang sedang, terkadang ringan. Tentu hal ini masih diambang batas mutu,” kata Husnan di ruang kerjanya, baru-baru ini.

Husnan menyebut kalau pihaknya rutin melakukan pemantau terhadap aktivitas perusahaan di bantaran Sungai Sandai. Jika terdapat pontensi yang akan menjadikan sungai tercemar pihaknya akan langsung memberikan teguran.

“Kita tetap secara kontinyu memantau perusahaan-perusahaan yang menyangkut ada di aliran sungai, terutama terkait aliran Sungai Pawan. Bahkan evaluasi penjajakan kita lakukan baru kita sandingkan dengan AMDAL, sehingga dari pihak perusahaan itu bisa melaksanakan kegiatan mereka sesuai dengan AMDAL yang mereka miliki,” tandasnya. (Adi LC)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Bupati Ketapang Hadiri Acara Hari Ketiga Peresmian Balai Kepatihan Jaga Pati

KalbarOnline, Ketapang – Bupati Ketapang, Martin Rantan menghadiri acara hari ketiga peresmian Balai Kepatihan Jaga…

3 hours ago

Maraknya Aktivitas PETI Berdampak pada Lingkungan Hidup, Sosial dan Kesehatan

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Maraknya aktivitas Pertambangan Emas Tanpa Izin (PETI) sangat berdampak pada kerusakan…

3 hours ago

Sambangi RS Dharmais, Dirut Bank Kalbar Sampaikan Duka Mendalam Atas Meninggalnya Mantan Sekda M Zeet Assovie

KalbarOnline, Jakarta - Direktur Utama Bank Kalbar, Rokidi turut menyambangi Rumah Sakit (RS) Kanker Dharmais…

3 hours ago

Laka Lantas di Sekadau Tewaskan Pengendara Motor Yamaha Vixion

KalbarOnline, Sekadau - Kecelakaan tragis terjadi pada Senin (06/05/2024) pagi sekitar pukul 07.30 WIB di…

4 hours ago

Terjun dari Sampan, Warga Sekadau Terseret Arus dan Hilang di Sungai Ensayang

KalbarOnline, Sekadau - Seorang warga bernama Yohanes Leman (41 tahun) dikabarkan hilang tenggelam terbawa arus…

4 hours ago

Penemuan Mayat di Selokan Jalan Gajah Mada Gegerkan Warga

KalbarOnline, Pontianak - Sejumlah warga dan pengendara jalan dihebohkan dengan penemuan sesosok mayat laki-laki mengapung…

5 hours ago