Categories: Mempawah

Kapal Tugboat di Dermaga Wajok Hilir Tiba-tiba Terbakar

KalbarOnline, Mempawah – Warga Desa Wajok Hilir, Kabupaten Mempawah, mendadak dikejutkan dengan insiden sebuah kapal tugboat milik PT Dok Muara Jungkat yang tiba-tiba terbakar, pada Senin (23/05/2022) pagi.

Saat kejadian, tugboat itu tengah diam bersandar di dermaga galangan kapal Desa Wajok Hilir.

“Kejadiannya sekitar pukul 08.15. Tidak ada korban jiwa, hanya saja seluruh bodi kapal tugboat yang terbuat dari kayu hangus terbakar api,” kata petugas keamanan perusahaan, Uul.

Edi, salah seorang ABK kapal menuturkan, saat kejadian, dia dan ABK lainnya tengah berada di tongkang. Ia terkejut, setelah mendengar teriakan bahwa kapal mengalami kebakaran. Edi pun kemudian mencoba menyelamatkan barang-barang yang ada di kapal, namun sudah terlambat.

“Api sudah membesar dan melahap seluruh bodi kapal yang terbuat dari kayu. Tak ada satupun barang yang bisa kami selamatkan,” tutur Edi.

Sementara itu, HRD PT Dok Muara Jungkat, Husen menduga kuat, bahwa kebakaran secara mendadak tugboat itu diakibatkan oleh korsleting pada aliran listrik kapal.

Husen menerangkan, kapal bertuliskan “TB Sari Benua 10” itu merupakan kapal milik perusahaan yang digunakan untuk mengakses kapal yang akan melakukan perbaikan di PT Dok Muara Jungkat.

Sejauh ini, insiden terbakarnya kapal tugboat itu telah ditangani oleh Polsek Sungkat. Polisi juga masih mengumpulkan keterangan para saksi. Untuk kerugian materil sendiri, ditaksir mencapai ratusan juta rupiah. (Jau)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Sekda Alexander Apresiasi Capaian WTP ke-10 Pemkab Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Sekda Ketapang, Alexander Wilyo memberikan apresiasi atas penerimaan opini Wajar Tanpa Pengecualian…

15 mins ago

Sempat Diguyur Hujan, Sekda Ketapang Tutup Resmi Pekan Gawai Dayak ke-IV Kecamatan Nanga Tayap

KalbarOnline, Ketapang - Sempat diguyur hujan, Sekda Ketapang, Alexander Wilyo yang juga selaku Patih Jaga…

18 mins ago

Sukses Menambah Pelanggan, Kunci Membaiknya Kinerja PLN 2023, Terbanyak dari Golongan Rumah Tangga

KalbarOnline, Jakarta - PT PLN (Persero) sukses mencatatkan penambahan pelanggan sebanyak 3,5 juta menjadi total…

26 mins ago

Sekda Mohd Zaini Buka FGD Penyusunan Dokumen Rencana RPPLH Tahun 2024

KalbarOnline, Putussibau - Sekretaris Daerah Kapuas Hulu, Mohd Zaini membuka FGD Penyusunan Dokumen Rencana Perlindungan…

2 hours ago

Kantor BKD Kayong Utara Terbakar

KalbarOnline, Kayong Utara - Akibat korsleting listrik, Kantor Badan Keuangan Daerah (BKD) Kabupaten Kayong Utara…

5 hours ago

Sopir Bus Damri Meninggal dalam Perjalanan dari Pontianak ke Pangkalanbun

KalbarOnline, Pontianak - Seorang sopir bus Damri meninggal dunia dalam perjalanan dari Pontianak menuju Pangkalanbun,…

5 hours ago