Categories: Kapuas Hulu

Fransiskus Diaan Tutup Open Turnamen Lomba Sampan Bidar di Selimbau

KalbarOnline.com, Kapuas Hulu – Bupati Kapuas Hulu Fransiskus Diaan menutup secara resmi pelaksanaan Open Turnamen Lomba Sampan Bidar di Kecamatan Selimbau, Jumat (20/05/22) siang.

Dalam sambutannya, Bupati Fransiskus Diaan menyampaikan bahwa ia sangat mendukung dengan adanya penyelenggaraan open turnamen lomba sampan bidar ini.

“Karena lomba sampan merupakan salah satu jenis olahraga yang sangat digemari dan populer di tengah masyarakat kita, dimana hampir setiap kecamatan saya lihat ada membuat sampan bidar,” ujar Fransiskus Diaan.

Pada kesempatan yang sama, pria yang kerap disapa Bang Sis itu juga mengatakan, bahwa lomba sampan bidar ini, selain menjadi ajang silaturahmi, juga bertujuan untuk menjaring bibit atlet-atlet terbaik Kapuas Hulu.

“Yang nantinya akan mewakili dan mengharumkan Kabupaten Kapuas Hulu untuk mengikuti perlombaan sampan di tingkat yang lebih tinggi,” tutur Fransiskus Diaan.

Sebagai informasi, tidak kurang 100 sampan bidar yang ikut berkompetisi dalam open turnamen ini. Pihak panitia pun berharap kepada Bupati Kapuas Hulu agar kembalikan menggelar lomba ini pada tahun depan.

“Tak perlu menunggu hingga tahun depan, akhir tahun ini kita akan laksanakan kembali open turnamen sampan bidar disini (selimbau),” pungkas Fransiskus Diaan. (Ishaq)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Sekda Alexander Apresiasi Capaian WTP ke-10 Pemkab Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Sekda Ketapang, Alexander Wilyo memberikan apresiasi atas penerimaan opini Wajar Tanpa Pengecualian…

1 hour ago

Sempat Diguyur Hujan, Sekda Ketapang Tutup Resmi Pekan Gawai Dayak ke-IV Kecamatan Nanga Tayap

KalbarOnline, Ketapang - Sempat diguyur hujan, Sekda Ketapang, Alexander Wilyo yang juga selaku Patih Jaga…

1 hour ago

Sukses Menambah Pelanggan, Kunci Membaiknya Kinerja PLN 2023, Terbanyak dari Golongan Rumah Tangga

KalbarOnline, Jakarta - PT PLN (Persero) sukses mencatatkan penambahan pelanggan sebanyak 3,5 juta menjadi total…

1 hour ago

Sekda Mohd Zaini Buka FGD Penyusunan Dokumen Rencana RPPLH Tahun 2024

KalbarOnline, Putussibau - Sekretaris Daerah Kapuas Hulu, Mohd Zaini membuka FGD Penyusunan Dokumen Rencana Perlindungan…

2 hours ago

Kantor BKD Kayong Utara Terbakar

KalbarOnline, Kayong Utara - Akibat korsleting listrik, Kantor Badan Keuangan Daerah (BKD) Kabupaten Kayong Utara…

5 hours ago

Sopir Bus Damri Meninggal dalam Perjalanan dari Pontianak ke Pangkalanbun

KalbarOnline, Pontianak - Seorang sopir bus Damri meninggal dunia dalam perjalanan dari Pontianak menuju Pangkalanbun,…

5 hours ago