Categories: Kayong Utara

Forkopimcam Gotong Royong Bersihkan Area Pantai Pulau Tokong Kepayang Karimata

KalbarOnline, Kayong Utara – Kebersihan di lingkungan pantai memang sangat diperlukan agar pantai terlihat tetap bersih dan sehat, selain itu, hal ini dapat memikat pengunjung untuk berlibur.

Hal ini menjadi motivasi unsur Forkopimcam Kepulauan Karimata bersama masyarakat untuk  bergotong-royong membersihkan area pantai Pulau Tokong Kepayang yang berlokasi di Dusun Betok, Desa Betok Jaya Kecamatan Kepulauan Karimata, Kayong Utara, Senin (16/5/2022).

Dalam kegiatan tersebut tampak hadir Camat Kepulauan Karimata Hendr, Pj Danramil 1203-08/PM, Peltu Baharuddin, Kapolsek yang diwakili Bripka Erwin, Babinkamtibmas, Babinsa Betok, Sertu Gunadi, Pj Kades Betok Jaya Bustamy beserta staf, karang taruna desa dan masyarakat Dusun Betok Desa Betok Jaya.

Dalam kesempatan itu, Peltu Baharuddin mengatakan, kegiatan gotong royong membersihkan area Pantai Pulau Tokong Kepayang ini bertujuan untuk menciptakan lingkungan yang bersih dan sehat. 

“Kami akan menjadikan kegiatan ini menjadi kegiatan rutin, dengan harapan dapat menumbuhkan kebersamaan di antara seluruh lapisan masyarakat,” katanga.

Peltu Baharudin juga menyebut, kalau dalam kegiatan itu, pihaknya bersama warga membersihkan sampah-sampah plastik yang ada di sekitar pantai, kemudian sampah yang sudah terkumpul di buang ke tempat pembuangan akhir.

“Selain mempererat silaturahmi antara seksama, juga meningkatkan kesadaran akan menjaga lingkungan,” ucapnya.

Sementara itu, Bustamy, mengaku sangat senang dan berterima kasih kepada seluruh unsur Forkopimcam, terutama TNI yang selalu hadir di tengah-tengah masyarakat.

“Selain memotivasi juga memberikan semangat warga kami untuk lebih peduli menjaga lingkungan agar selalu bersih,” ungkapnya. (Adi LC)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Sekda Alexander Apresiasi Capaian WTP ke-10 Pemkab Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Sekda Ketapang, Alexander Wilyo memberikan apresiasi atas penerimaan opini Wajar Tanpa Pengecualian…

1 hour ago

Sempat Diguyur Hujan, Sekda Ketapang Tutup Resmi Pekan Gawai Dayak ke-IV Kecamatan Nanga Tayap

KalbarOnline, Ketapang - Sempat diguyur hujan, Sekda Ketapang, Alexander Wilyo yang juga selaku Patih Jaga…

1 hour ago

Sukses Menambah Pelanggan, Kunci Membaiknya Kinerja PLN 2023, Terbanyak dari Golongan Rumah Tangga

KalbarOnline, Jakarta - PT PLN (Persero) sukses mencatatkan penambahan pelanggan sebanyak 3,5 juta menjadi total…

2 hours ago

Sekda Mohd Zaini Buka FGD Penyusunan Dokumen Rencana RPPLH Tahun 2024

KalbarOnline, Putussibau - Sekretaris Daerah Kapuas Hulu, Mohd Zaini membuka FGD Penyusunan Dokumen Rencana Perlindungan…

3 hours ago

Kantor BKD Kayong Utara Terbakar

KalbarOnline, Kayong Utara - Akibat korsleting listrik, Kantor Badan Keuangan Daerah (BKD) Kabupaten Kayong Utara…

6 hours ago

Sopir Bus Damri Meninggal dalam Perjalanan dari Pontianak ke Pangkalanbun

KalbarOnline, Pontianak - Seorang sopir bus Damri meninggal dunia dalam perjalanan dari Pontianak menuju Pangkalanbun,…

6 hours ago