Categories: HeadlinesPontianak

Mulai Hari Ini, Samsat Drive Thru dan Keliling Buka Layanan Malam

KalbarOnline, Pontianak – Dalam rangka mengoptimalkan pendapatan dan pelayanan kepada masyarakat, Unit Pelaksana Teknis (UPT) Pelayanan Pendapatan Daerah (PPD) Pontianak Wilayah I Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Provinsi Kalimantan Barat (Kalbar) membuka layanan pada malam hari.

Pelayanan malam hari itu dikhususkan untuk layanan Samsat drive thru di Museum Kalbar dan Samsat Keliling mulai hari ini, Selasa, 10 Mei 2022.

Pelayanan malam tersebut dalam rangka memudahkan masyarakat yang memiliki keterbatasan waktu di siang hari dikarenakan rutinitas harian yang tentunya ada yang bekerja pada pagi hingga sore hari.

“Jadi kita buka pelayanan di malam hari. Pelayanan ekstra di malam hari ini mungkin animonya tidak seramai yang kita harapkan, tapi ini dimaksudkan agar masyarakat bisa melaksanakan kewajibannya,” kata Kepala UPT PPD Pontianak Wilayah I Bapenda Kalbar Edy Gunawan, Selasa, 10 Mei 2022.

Edy mengungkapkan bahwa jam pelayanan malam khusus untuk drive thru di Museum Kalbar akan dimulai pada pukul 19.30 sampai 21.00 WIB.

Demikian halnya waktu pelayanan malam Samsat Keliling yang akan ditempatkan di titik-titik keramaian yakni di Xing Mart Sungai Raya Dalam dan Taman Akcaya.

“Tapi untuk layanan perpanjangan lima tahunan tetap harus ke Samsat. Kalau pajak tahunan bisa di semua unit layanan,” pungkasnya.

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

7 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

10 hours ago

HUT ke-41 BPKP, Romi Wijaya: Semakin Akseleratif dan Independen

KalbarOnline.com – Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya menghadiri upacara peringatan Hari ulang tahun…

11 hours ago

Seorang Pemuda di Kubu Raya Nekat Curi Troli Basarnas untuk Modal Judi Slot

KalbarOnline – Seorang pemuda di Kubu Raya berinisial ED (29) diamankan polisi terkait kasus pencurian.…

12 hours ago

Bappeda Pontianak Ajak Stakeholders Identifikasi Potensi Risiko Pembangunan SPALD-T

KalbarOnline.com – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Pontianak menggelar Focus Group Discussion (FGD) untuk…

12 hours ago

Ani Sofian Instruksikan Dishub Pontianak Tertibkan Truk Kontainer Tanpa Twist Lock

KalbarOnline.com – Insiden jatuhnya boks kontainer di jalan raya sudah beberapa kali terjadi di Pontianak.…

12 hours ago