Categories: HeadlinesKetapang

Bupati Martin Rantan Usulkan Proyek Strategis Ketapang Jadi Proyek Starategis Nasional ke Menko Airlangga Hartarto

KalbarOnline, Ketapang – Bupati Ketapang Martin Rantan bersama Pangdam XII/Tanjungpura dan Dandim 1203/Ketapang menemui Menteri Perekonomian RI Airlangga Hartarto di Gedung Ali Wardana, Kantor Kementerian Perekonomian RI Jakarta Pusat, belum lama ini.

Kunjungan itu dalam rangka mengkoordinasikan usulan Food Estate Kabupaten Ketapang dan beberapa proyek stategis daerah Kabupaten Ketapang untuk dijadikan proyek strategis nasional.

Koordinasi tersebut juga disertai dengan pemaparan dan ekspose rencana pembangunan Food Estate Kabupaten Ketapang dan beberapa proyek strategis daerah Kabupaten Ketapang lainnya oleh Bupati Martin Rantan di hadapan Deputi Bidang Koordinasi Percepatan Infrastruktur dan Pengembangan Wilayah (Deputi VI) Kemeterian Perekonomian Wahyu Utomo.

Proyek strategis lainnya dimaksud seperti rencana pengembangan kawasan potensial cepat tumbuh Kuala Tolak-Kuala Satong, rencana relokasi Bandara Rahadi Oesman Ketapang dan rencana pembangunan Pelabuhan Peti Kemas Ketapang.

Dalam pemaparannya, Bupati meyakini jika rencana pembangunan Food Estate Kabupaten Ketapang dan beberapa proyek strategis daerah Kabupaten Ketapang akan dapat memberi daya ungkit pertumbuhan ekonomi di Kabupaten Ketapang.

“Pembangunan Food Estate dan beberapa proyek strategis daerah Kabupaten Ketapang akan dapat memberikan daya ungkit untuk pertumbuhan ekonomi di Kabupaten Ketapang,” ucap Martin Rantan.

Selesai melaksanakan ekspose, Bupati Martin Rantan kemudian menyerahkan surat pengajuan usulan pembangunan Food Estate Kabupaten Ketapang dan tiga proyek strategis daerah lainnya agar dapat dijadikan sebagai Proyek Strategis Nasional kepada Menko Perekonomian RI. (Adi LC)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Pj Bupati Romi Wijaya Resmikan Gedung Unit Transfusi Darah RSUD Sukadana

KalbarOnline, Kayong Utara - Pj Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya meresmikan Gedung Unit Transfusi Darah…

57 mins ago

Nih Calon Pj Bupati Landak yang Baru, Gantikan Samuel

KalbarOnline, Pontianak - Dengan berbagai pertimbangan, Kementerian Dalam Negeri tak lagi memperpanjang jabatan Samuel sebagai…

5 hours ago

Liga Mini Soccer Series I Jadi Wadah Kumpul Para ASN Pemkot Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Mengusung jargon “Bola Adalah Teman”, Liga Mini Soccer Series I 2024 Pemkot…

6 hours ago

Harisson Minta OPD Perbaiki SOP dan Temuan BPK: Jangan Sampai Berulang

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menghadiri exit meeting pemeriksaan terinci atas…

16 hours ago

Pj Gubernur Harisson Sambangi Stan Pameran Dekranasda Kalbar di Solo

KalbarOnline, Surakarta - Setelah menyaksikan pameran mobil hias dan budaya serta kriya di kawasan Jalan…

16 hours ago

Pj Gubernur Harisson Terima Kunjungan Ketua KDEKS Banten

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Provinsi Kalimantan Barat, Harisson didampingi beberapa kepala perangkat daerah…

16 hours ago