Categories: Sambas

Gaungkan Keberadaan Ponpes Syekh Ahmad Khatib Sambas, Sutarmidji: Kebanggaan Bagi Kalbar

KalbarOnline, Sambas – Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar) Sutarmidji mendorong agar keberadaan Pondok Pesantren Syekh Ahmad Khatib Sambas terus digaungkan.

“Karena murid beliau (Syekh Ahmad Khatib Sambas) bukan hanya dari Sambas dan daerah-daerah di Indonesia, tetapi dari negara lain juga,” kata Sutarmidji.

Sutarmidji menyampaikan itu usai mengunjungi lokasi pembangunan Pondok Pesantren Dar Adz Zakirin atau Pesantren Syech Achmad Khatib Sambas.

Dengan demikian, generasi muda Kalbar akan tahu siapa Syekh Ahmad Khatib Sambas dan tak melupakan ulama besar itu sebagai putra asli daerah.

“Ini merupakan hal yang menjadi kebanggaan bagi kita. Jika perlu, beliau diberi gelar pahlawan,” kata Sutarmidji.

Syekh Ahmad Khatib Sambas merupakan pendiri Tarekat Qadariyah dan Naqsabandiyyah (TQN).

Ulama terkenal asal Sambas ini di masa kecilnya mendapatkan pendidikan agama dari pamannya yang merupakan tokoh agama di Kesultanan Sambas pada waktu itu.

Sejak kanak-kanak, Syekh Ahmad Khatib Sambas terkenal sebagai santri cerdas dan memiliki kelebihan-kelebihan dibandingkan teman-teman sebayanya.

Saat menginjak usia 19 tahun, Syekh Ahmad Khatib Sambas pergi berhaji bersama ayahnya. Setelah melaksanakan ibadah haji, Syekh Ahmad Khatib Sambas tidak turut pulang bersama ayahnya.

Ia memilih bermukim untuk melanjutkan pendidikan agamanya. Sejak saat itu juga Syekh Ahmad Khatib Sambas menetap di Makkah hingga akhir hayatnya. Syekh Ahmad Khatib Sambas meninggal pada 1872 M.

boskalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
boskalbaronline

Recent Posts

Peringatan Hardiknas 2024, Pj Bupati Romi: Mengenang Perjalanan Merdeka Belajar

KalbarOnline, Kayong Utara - Pemerintah Kabupaten Kayong Utara menggelar Upacara Peringatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas)…

7 hours ago

Tim Jatanras Polresta Pontianak Tangkap Komplotan Pencuri Kabel, Satu Orang Masih Buron

KalbarOnline, Pontianak - Tim Jatanras Sat Reskrim Polresta Pontianak berhasil menangkap komplotan pencurian kabel listrik…

7 hours ago

Warga MHS Ketapang Dihebohkan ODGJ Gorok Leher Sendiri Hingga Tewas

KalbarOnline, Ketapang - Warga Desa Sungai Jawi, Kecamatan Matan Hilir Selatan (MHS) dibuat heboh dengan…

7 hours ago

Kadiskop UKM Kalbar Turun Langsung Monitoring Tumbuh Kembang Anak Asuh Stunting

KalbarOnline, Pontianak - Kepala Dinas Koperasi UKM Provinsi Kalbar, Junaidi bersama Anggota Korps Pegawai Republik…

8 hours ago

Pimpin Upacara Hardiknas, Harisson Serukan Keberlanjutan Program Merdeka Belajar

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar), Harisson memimpin upacara peringatan Hari Pendidikan…

8 hours ago

Lutfi Al Mutahar Optimis Jadi Calon yang Diusung PAN di Pilwako Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Lutfi Al Mutahar meyakini kalau dirinyalah yang akan diusung oleh Partai Amanat…

21 hours ago