Categories: HeadlinesPontianak

Sempat Buron 4 Bulan, Pencuri Motor di Mie Tiaw Antasari Berhasil Diringkus Polisi

KalbarOnline, Pontianak – Unit Jatanras Satreskrim Polresta Pontianak menangkap seorang pria berinisial D (45). Warga Pontianak itu ditangkap terkait kasus pencurian sepeda motor (curanmor).

D sendiri diketahui sempat buron selama 4 bulan. Dalam melancarkan aksinya, D tak sendiri, dia bersama rekannya berinisial DW yang telah lebih dulu diamankan petugas.

Keberadaan D berhasil dilacak berdasarkan informasi yang diterima pihak Kepolisian tentang keberadaannya.

Di mana saat itu, D diketahui sedang berada di Gang Angket Dalam, Jalan Tritura, Kelurahan Tanjung Hilir, Kecamatan Pontianak Timur, Kota Pontianak.

Tanpa ba-bi-bu, polisi langsung menuju lokasi yang dimaksud untuk memastikan informasi tersebut.

Benar saja, pelaku D didapati sedang berada di lokasi yang dimaksud dan langsung mengamankannya tanpa perlawanan.

Kepada polisi, pelaku D mengakui perbuatannya bersama DW telah mengambil satu unit sepeda motor Honda Vario di Mie Tiaw Antasari, Jalan Antasari Kelurahan Darat Sekip, Kecamatan Pontianak Kota, pada 18 Januari 2022 lalu. Di mana hasil pencurian motor tersebut digunakan D untuk keperluan sehari-hari.

Saat ini D telah diamankan di Mapolresta Pontianak untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya.

boskalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
boskalbaronline

Recent Posts

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

11 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

14 hours ago

HUT ke-41 BPKP, Romi Wijaya: Semakin Akseleratif dan Independen

KalbarOnline.com – Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya menghadiri upacara peringatan Hari ulang tahun…

16 hours ago

Seorang Pemuda di Kubu Raya Nekat Curi Troli Basarnas untuk Modal Judi Slot

KalbarOnline – Seorang pemuda di Kubu Raya berinisial ED (29) diamankan polisi terkait kasus pencurian.…

16 hours ago

Bappeda Pontianak Ajak Stakeholders Identifikasi Potensi Risiko Pembangunan SPALD-T

KalbarOnline.com – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Pontianak menggelar Focus Group Discussion (FGD) untuk…

16 hours ago

Ani Sofian Instruksikan Dishub Pontianak Tertibkan Truk Kontainer Tanpa Twist Lock

KalbarOnline.com – Insiden jatuhnya boks kontainer di jalan raya sudah beberapa kali terjadi di Pontianak.…

16 hours ago