Categories: Kapuas Hulu

Gaji Hendak Dibayar, Ratusan Tenaga Kontrak RSUD Achmad Diponegoro Putussibau Batal Mogok Kerja

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Ratusan tenaga kontrak RSUD Achmad Diponegoro Putussibau dikabarkan bakal melakukan mogok kerja pada Kamis 14 April 2022.

Namun dari pantauan media ini di lapangan, tak ada tanda-tanda aksi yang dilaksanakan. Aktivitas rumah sakit pun tampak seperti biasa.

Rencana mogok kerja itu menyusul gaji para tenaga kontrak yang jumlahnya mencapai ratusan orang sejak Februari hingga April belum dibayarkan oleh pihak rumah sakit.

Menindaklanjuti hal tersebut pihak RSUD Achmad Diponegoro Putussibau sepakat dengan membuat surat pernyataan untuk membayar gaji ratusan tenaga kontrak tersebut.

Dengan demikian rencana mogok kerja itu urung dilakukan tenaga kontrak RSUD Achmad Diponegoro Putussibau lantaran pihak rumah sakit bersedia membayar gaji mereka. (Ishaq)

boskalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
boskalbaronline

Recent Posts

Diduga Korupsi, Polres Kapuas Hulu Tahan Oknum Kades Berinisial FKM

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Unit Tindak Pidana Korupsi Sat Reskrim Polres Kapuas Hulu menahan Kepala…

5 mins ago

Sepanjang Januari – April 2024, Bea Cukai Kalbar Sita 2,9 Juta Rokok Ilegal

KalbarOnline, Pontianak - Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Bea dan Cukai Kalimantan Barat menggelar konferensi pers…

21 mins ago

Bungkus Sabu Dalam Plastik Teh, Pria di Sanggau Diamankan Petugas

KalbarOnline, Sanggau – Seorang pemuda berinisial JA di Sanggau, Kalbar, diamankan petugas Bea Cukai usai…

23 mins ago

Santriwati di Riau Nyaris Dicabuli Pengemudi Sampan Saat Pulang dari Pondok

KalbarOnline, Riau - Beredar di media sosial sebuah video seorang santriwati di Riau dalam kondisi…

24 mins ago

Rokidi Duduki Jabatan Penting di Kepengurusan LPTQ Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Direktur Utama Bank Kalbar, Rokidi menduduki jabatan penting di kepengurusan Lembaga Pengembangan…

4 hours ago

Pj Gubernur Harisson Harapkan HMI Kuat Secara Intelektual dan Mandiri Secara Finansial

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menghadiri kegiatan pelantikan pengurus Badan Koordinasi (Badko)…

18 hours ago