Categories: HeadlinesPontianak

Monitoring Gudang dan Agen, Edi Kamtono Pastikan Ketersediaan Stok Bahan Pokok

KalbarOnline, Pontianak – Wali Kota Pontianak Edi Rusdi Kamtono memastikan stok bahan kebutuhan pokok di pasar-pasar tradisional tersedia, termasuk minyak goreng.

Meski terjadi kenaikan harga, namun ketersediaan komoditas tersebut sudah banyak di pasaran.

“Untuk ketersediaan minyak goreng juga tidak seperti beberapa waktu lalu karena barangnya juga telah ada dan ditambah yang premium juga tersedia banyak di pasaran,” kata Edi Kamtono, Senin (11/4/2022).

Meski ketersediaan bahan pokok mencukupi, ada beberapa diantaranya mengalami kenaikan harga tetapi masih dalam batas wajar karena di saat bulan Ramadan dan menyambut Hari Raya Idulfitri kebutuhan masyarakat meningkat.

“Kami akan terus melakukan pemantauan terhadap ketersediaan pangan maupun harga di pasaran, terutama bahan-bahan pokok utama,” sebut Edi.

Edi memastikan tingkat inflasi di Kota Pontianak masih dalam angka yang seimbang.

Dia menyebut, beberapa upaya telah dilakukan Tim Pengendali Inflasi Daerah (TPID) Kota Pontianak guna mengendalikan inflasi, seperti peninjauan stok pangan di gudang dan agen serta pengawasan secara ketat harga bahan pokok di pasar.

“Kunci untuk mengendalikan inflasi itu adalah menjaga ketersediaan bahan pokok,” pungkasnya. (J)

boskalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
boskalbaronline

Recent Posts

Klarifikasi Kodam Tanjungpura Soal Berubahnya Berat Barang Bukti Sabu dari 25,4 Kg Jadi 21,2 Kg

KalbarOnline, Kubu Raya - Pangdam XII/Tanjungpura, Mayjen TNI Iwan Setiawan mengungkapkan, ada perubahan berat bruto…

9 hours ago

Kodam Tanjungpura Serahkan Barang Bukti 21,2 Kg Sabu ke BNN

KalbarOnline, Kubu Raya - Panglima Kodam XII/Tanjungpura, Mayjen TNI Iwan Setiawan memimpin prosesi penyerahan barang…

9 hours ago

Sekda Alexander Apresiasi Capaian WTP ke-10 Pemkab Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Sekda Ketapang, Alexander Wilyo memberikan apresiasi atas penerimaan opini Wajar Tanpa Pengecualian…

12 hours ago

Sempat Diguyur Hujan, Sekda Ketapang Tutup Resmi Pekan Gawai Dayak ke-IV Kecamatan Nanga Tayap

KalbarOnline, Ketapang - Sempat diguyur hujan, Sekda Ketapang, Alexander Wilyo yang juga selaku Patih Jaga…

12 hours ago

Sukses Menambah Pelanggan, Kunci Membaiknya Kinerja PLN 2023, Terbanyak dari Golongan Rumah Tangga

KalbarOnline, Jakarta - PT PLN (Persero) sukses mencatatkan penambahan pelanggan sebanyak 3,5 juta menjadi total…

12 hours ago

Sekda Mohd Zaini Buka FGD Penyusunan Dokumen Rencana RPPLH Tahun 2024

KalbarOnline, Putussibau - Sekretaris Daerah Kapuas Hulu, Mohd Zaini membuka FGD Penyusunan Dokumen Rencana Perlindungan…

13 hours ago