Categories: HeadlinesPontianak

Sejumlah Fasilitas Hingga Meteran PDAM Lapangan Voli Pasir Kalbar Raib, Diduga Dicuri

KalbarOnline, Pontianak – Sejumlah fasilitas di lapangan voli pasir milik Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat (Kalbar) raib. Dugaannya dicuri.

Sedikitnya, 9 peralatan atau fasilitas yang terbuat dari besi diketahui raib ketika para atlet hendak melakukan sesi latihan rutin.

“Semua peralatan yang terbuat dari besi raib dari tempatnya. Diperkirakan hilang hari Senin atau Selasa pagi kemarin, karena hari Minggu masih ada. Baru ketahuan Selasa sore ketika kami mau latihan,” ujar pengurus sekaligus pembina bola voli Kalbar, Sartoni, Selasa, 29 Maret 2022.

Sartoni membeberkan, peralatan-peralatan tersebut sebelumnya tidak pernah hilang dikarenakan selalu dirantai dan kemudian digembok ketika usai latihan.

“Peralatan yang hilang yakni dua unit keranjang bola, satu unit keranjang bola untuk latihan pasing bawah dan atas, enam unit gawang, dan satu unit penggaruk pasir,” terang Sartoni.

Tak hanya itu, meteran PDAM yang berada di lapangan voli pasir tersebut juga dinyatakan hilang.

“Ternyata bukan hanya peralatan yang diambil, meteran air PDAM juga diambil. Ketika selesai latihan anak-anak mau bersih-bersih menghidupkan keran tetapi meteran sudah tidak ada. Besok saya akan laporkan ke PDAM,” kata Sartoni.

Dirinya juga akan melakukan koordinasi bersama KONI Provinsi Kalimantan Barat dan juga pengurus Pemprov PBVSI Kalbar terkair hilangnya fasilitas di lapangan voli pasir milik Pemerintah Provinsi Kalbar itu.

“Semoga yang mengambil diberikan keberkahan. Mungkin ini cobaan untuk olahraga kita khususnya voli pasir,” tutup Sartoni.

boskalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
boskalbaronline

Recent Posts

TP PKK Pontianak Gelar Halal Bihalal

KalbarOnline, Pontianak - Masih dalam suasana Idul Fitri, Tim Penggerak (TP) PKK Kota Pontianak menggelar…

4 hours ago

Usul Pekan Budaya LPM Jadi Agenda Tetap

KalbarOnline, Pontianak - Laskar Pemuda Melayu (LPM) Kalimantan Barat (Kalbar) bekerja sama dengan Pemerintah Kota…

4 hours ago

Ani Sofian Lantik Zulkarnain Jadi Pj Sekretaris Daerah Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak – Pj Wali Kota Pontianak, Ani Sofian melantik Zulkarnain sebagai Pj Sekretaris Daerah…

4 hours ago

Dinkes Pontianak Ungkap Sejumlah Penyakit yang Berpotensi KLB Tahun Ini

KalbarOnline, Pontianak – Upaya pencegahan penyakit terus menjadi prioritas Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak melalui Dinas…

4 hours ago

Jumlah Jemaah Haji Asal Pontianak Terbanyak se-Kalbar, Termuda Berusia 20 tahun, Tertua 86 tahun

KalbarOnline, Pontianak - Jumlah jemaah haji dari Kota Pontianak mendominasi dari kabupaten/kota yang ada di…

4 hours ago

Bupati Ketapang Hadiri Acara Hari Ketiga Peresmian Balai Kepatihan Jaga Pati

KalbarOnline, Ketapang – Bupati Ketapang, Martin Rantan menghadiri acara hari ketiga peresmian Balai Kepatihan Jaga…

7 hours ago