Categories: Sport

Daud Yordan Bikin Geger Semifinal PBVSI Cup 2022 Sintang

KalbarOnline, Sintang – Partai Semifinal PBVSI Cup 2022 di Indoor Apang Semangai Sintang pada  Jumat (18/3/2022) malam geger karena kehadiran Petinju Dunia kebanggaan Indonesia Daud Yordan.

Daud Yordan yang datang bersama Bupati Sintang Jarot Winarno, mendapat sambutan luar biasa dari para penonton Semifinal PBVSI Cup 2022 di Indoor Apang Semangai Sintang.

Melihat antusiasme penonton, panitia pun mempersilakan Daud Yordan yang kini juga Ketua Umum KONI Kabupaten Kayong Utara itu untuk memberikan sambutan.

“Selamat bertanding kepada para pemain, jaga dan junjung sportivitas yang tinggi,” kata Daud Yordan mengawali sambutannya.

Petinju asal Kayong Utara ini berharap PBVSI Cup 2022 Sintang ini berjalan lancar dan melahirkan atlet terbaik yang bisa mengharumkan nama Indonesia.

“Terima kasih atas sambutannya, saya bangga dan senang bisa hadir langsung di sini menyaksikan pertandingan semifinal bola voli ini. Selamat dan sukses untuk panitia,” tambah Daud.

Dalam kesempatan tersebut, Daud juga mengungkapkan kalau dirinya kembali naik ring pada pada 3 Juni 2022 mendatang di Thailand. Melawan petinju tuan rumah, Panya Uthok.

Secara khusus Daud pun memohon doa dan dukungan dari masyarakat Kabupaten Sintang agar pada pertandingan tersebut ia bisa menang dan kembali menjadi juara.

“Mohon doa restunya semoga saya bisa menang dan menjadi juara,” kata Daud yang pernah dua kali meraih sabuk Juara Dunia IBO ini.

Kehadiran Daud di Indoor Apang Semangai sekitar 30 menit saja. Hal itu membuat penonton tidak sabaran untuk selfie dengannya.

Baru saja sampai, penonton sudah memanggil Daud untuk minta selfie. Ia pun langsung memenuhi keinginan para penonton PBVSI Cup 2022 tersebut.(*)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

PWI Kalbar Komitmen Dukung KPU Sukseskan Pilkada 2024

KalbarOnline, Pontianak - Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Provinsi Kalimantan Barat berkomitmen untuk mendukung Komisi Pemilihan…

2 hours ago

Tersangka Korupsi Dana Desa Tekalong Dipindahkan ke Rutan Kelas 2 Pontianak

KalbarOnline, Putussibau - Filemon Siderasi, mantan Kepala Desa Tekalong, Kecamatan Mentebah, Kabupaten Kapuas Hulu yang…

2 hours ago

Peletakkan Batu Pertama Pembangunan GOR Indoor, Wujud Nyata Komitmen Pemkab Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Sekda Ketapang, Alexander Wilyo meletakkan batu pertama pembangunan Gelanggang…

2 hours ago

PKRS Pontura Studi Tiru Program PKRS RSUD SSMA

KalbarOnline, Pontianak - Tim Promosi Kesehatan Rumah Sakit (PKRS) Sultan Syarif Mohamad Alkadrie (SSMA) Kota…

2 hours ago

Tari Gasing dari Pontianak Pukau Peserta Apeksi di Balikpapan

KalbarOnline, Pontianak - Suguhan tari gasing yang ditampilkan para penari dari Kota Pontianak menyita perhatian…

2 hours ago

Harisson Apresiasi Kodam XII Tanjungpura, Berhasil Gagalkan Selundupan Sabu 21 Kg

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Provinsi Kalimantan Barat (Kalbar), Harisson memberikan apresiasi kepada jajaran…

2 hours ago