Categories: Kapuas Hulu

Penjabaran RPJMD Harus Konsisten, Fransiskus Diaan: untuk Mendorong Terciptanya Tatakelola Pemerintahan yang Baik

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Penjabaran Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) ke dalam Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) dan penganggaran dalam APBD Tahun Anggaran 2023 harus konsisten.

“Untuk mendorong terciptanya tatakelola pemerintahan yang baik dan bertanggungjawab,” kata Bupati Kapuas Hulu Fransiskus Diaan, saat membuka Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) RKPD Kabupaten Kapuas Hulu, di Gedung DPRD Kapuas Hulu, Jumat (18/3/2022).

Konsistensi tersebut sangat penting, kata Fransiskus Diaan, untuk mewujudkan janji politiknya bersama Wakil Bupati Wahyudi Hidayat yang dituangkan dalam visi Kapuas Hulu HEBAT (Harmonis, Enerjik, Berdaya Saing, Amanah dan Terampil).

“Hasil dari Musrenbang ini nanti akan dituangkan dalam suatu dokumen perencanaan yang tidak terpisahkan dari dokumen RPJMD Kabupaten Kapuas Hulu Tahun 2021-2026,” jelas Fransiskus Diaan.

Bupati Sis–sapaan Fransikus Diaan–berharap kepada seluruh peserta Musrenbang dapat memberikan saran dan masukan yang konstruktif.

“Agar RKPD yang dihasilkan dapat selaras dengan prioritas dan sasaran pembangunan daerah dalam RPJMD Kabupaten Kapuas Hulu 2021-2026 serta selaras dengan prioritas nasional maupun provinsi,” pungkas Bang Sis.(*)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Wujud Kepedulian KSAD, Kodim Putussibau Bagikan Ransum dan Imukal TNI Untuk Pemenuhan Gizi Prajurit

KalbarOnline, Putussibau - Staf Logistik Kodim 1206/Putussibau membagikan susu imukal dalam rangka pemenuhan gizi prajurit,…

2 hours ago

Propam Polda Kalbar Lakukan Pembinaan Etika Profesi Polri di Polres Kapuas Hulu

KalbarOnline, Putussibau - Bidang  Propam Polda Kalbar melakukan pembinaan kepada personel Polres Kapuas Hulu, terutama…

2 hours ago

Wastra Unggulan Kalbar Diborong Istri-istri Menteri pada Peringatan HUT Dekranas di Kota Solo

KalbarOnline, Pontianak - Wastra Provinsi Kalimantan Barat (Kalbar) mampu menarik perhatian anggota Organisasi Aksi Solidaritas…

3 hours ago

Daftar Cawagub Kalbar di PPP, Budi Perasetiyono: Kembali ke Rumah

KalbarOnline.com - Budi Perasetiyono terus menunjukkan keseriusannya dalam kontestasi Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Kalbar…

3 hours ago

Bejat! Delapan Pria di Suhaid Setubuhi Gadis 15 Tahun Secara Bergiliran

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Delapan pria di Kecamatan Suhaid, Kabupaten Kapuas Hulu, Kalimantan Barat melakukan…

5 hours ago

Dekranasda Kapuas Hulu Juara Harapan 2 Parade Mobil Hias Tingkat Nasional

KalbarOnline, Solo - Bupati Kapuas Hulu Fransiskus Diaan bersama Ketua Dekranasda Kapuas Hulu, Angeline Fremalco…

6 hours ago