Categories: Kapuas Hulu

Ketua DPRD Kapuas Hulu Siap Fasilitasi Mediasi Masyarakat Bukit Penai dengan PT RAP

KalbarOnline, Kapuas HuluKetua DPRD Kapuas Hulu Kuswandi memastikan siap memfasilitasi mediasi antara masyarakat Desa Bukit Penai, Kecamatan Silat Hilir dan pihak PT Riau Agrotama Plantation (RAP).

Kuswandi menegaskan, persoalan masyarakat Desa Bukit Penai dan pihak PT RAP perlu segera diselesaikan.

Olehkarena itu pihaknya akan menjadwalkan kembali pertemuan dengan masyarakat Desa Bukit Penai dengan menghadirkan pihak terkait lainnya termasuk pihak perusahaan untuk mencari solusi terbaik.

“Kami di DPRD Kapuas Hulu hanya memfasilitasi agar pihak perusahaan dan masyarakat serta instansi terkait bisa duduk satu meja, kita cari solusi bersama,” kata Kuswandi usai menerima kedatangan warga Desa Bukit Penai di Kantor DPRD Kapuas Hulu, Rabu, 16 Maret 2022.

Dalam persoalan ini, kata Kuswandi, nasib masyarakat sangat perlu diperhatikan. Namun di sisi lainnya, kenyamanan para investor yang berinvestasi di Kapuas Hulu juga perlu diperhatikan.

Karena itu, Kuswandi menegaskan, duduk bersama untuk mencari solusi terbaik adalah hal terpenting, sehingga tidak ada pihak yang dirugikan.

“Memang perlu duduk satu meja, agar ada solusi dan saya minta masyarakat dan semua pihak tetap menjaga keamanan dan ketertiban, selesaikan segala persoalan dengan otak dingin,” pungkas Kuswandi.

Diberitakan sebelumnya, warga Desa Bukit Penai, Kecamatan Silat Hilir mendatangi DPRD Kapuas Hulu, Rabu, 16 Maret 2022.

Mereka mempertanyakan kejelasan lahan Hak Guna Usaha (HGU) perkebunan kelapa sawit yang saat ini dikuasai oleh PT Riau Agrotama Plantation (RAP) yang beroperasi di wilayah mereka.

Kedatangan mereka diterima Ketua DPRD Kuswandi, didampingi Camat Silat Hilir, Kapolsek Silat Hilir dan sejumlah pejabat terkait lainnya.

boskalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
boskalbaronline

Recent Posts

Bupati Kapuas Hulu Kunker ke Hulu Gurung, Buka Layanan Kesehatan Gratis Untuk Masyarakat

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan melaksanakan kunjungan kerja selama dua hari…

10 hours ago

10 Tahun Reforma Agraria Lampaui Target, Menteri AHY: On the Right Track!

KalbarOnline, Denpasar - Perjalanan reforma agraria telah mencapai 10 tahun. Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala…

10 hours ago

DAK Kabupaten Kapuas Hulu 2024 Rp 89 M

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan menyampaikan, bantuan Dana Alokasi Khusus (DAK)…

12 hours ago

Sekda Kapuas Hulu Hadiri Reforma  Agraria Summit 2024 di Bali

KalbarOnline, Bali - Sekretaris Daerah Kabupaten Kapuas Hulu, Mohd Zaini menghadiri pertemuan Reforma Agraria Summit…

12 hours ago

Honda ADV 160: Pilihan Motor Petualang Tangguh dengan Mesin 160 cc

KalbarOnline - Honda ADV 160 menjadi pilihan menarik bagi para pecinta skuter di Indonesia. Dikenal…

14 hours ago

Honda PCX160: Motor Mewah dengan Performa Tangguh di Indonesia

KalbarOnline - Honda PCX160 kini hadir di Indonesia dengan pilihan mesin petrol yang menawarkan performa…

14 hours ago