Categories: Nasional

Rakor Penguatan Implementasi Penyelamatan Perairan Darat, Ini Kata Bupati Kapuas Hulu Fransiskus Diaan…

KalbarOnline, Jakarta – Direktorat Rehabilitasi Perairan Darat dan Mangrove Ditjen PDASRH Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) menggelar Rapat Koordinasi (Rakor) Penguatan Implementasi Penyelamatan Perairan Darat Menuju Ketahanan Air Indonesia , Selasa (15/3/2022).

“Kami harap hasil Rakor ini berdampak positif bagi masyarakat. Khususnya masyarakat Kapuas Hulu,  karena sebagian besar masyarakat kita bergantung pada sungai dan danau,” kata Bupati Kapuas Fransiskus Diaan usai mengikuti Rakor tersebut.

Bang Sis–sapaan Fransiskus Diaan–menjelaskan, Rakor yang mengusung tema ‘Penguatan Implementasi Penyelamatan Perairan Darat Menuju Ketahanan Air Indonesia’ ini bertujuan mendapatkan kesepahaman para pihak tentang penyelamatan perairan darat.

Selain itu, Rakor ini juga untuk meningkatkan koordinasi dan sinergi antarpihak dalam melakukan penyelamatan perairan darat, termasuk di dalamnya danau.

Pemerintah, kata Bang Sis, telah menerbitkan Peraturan Presiden RI Nomor 60 Tahun 2021 tentang Penyelamatan Danau Prioritas Nasional.

“Ini merupakan salah satu wujud percepatan penanganan danau prioritas,” kata Bang Sis.

Di dalam Peraturan Presiden RI Nomor 60 Tahun 2021 ini, jelas Bang Sis, memuat arah dan strategi penanganan 15 Danau Prioritas Nasional, yang mana Danau Sentarum Kapuas Hulu termasuk di dalamnya.

Salah satu target pembangunan yang tertuang dalam RPJMN 2020-2024, ungkap Bang Sis, yakni ketahanan air untuk mendukung pertumbuhan ekonomi.

Dalam mewujudkan ketahanan air tersebut, lanjut dia, danau merupakan salah satu perairan darat yang harus diperhatikan dan dilaksanakan penyelamatannya.

Hal ini telah menjadi komitmen Pemerintah, di mana salah satu Proyek Prioritas Nasional dalam RPJMN tersebut adalah revitaliasi atau penyelamatan danau prioritas nasional.(*)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Ani Sofian Tekankan Pentingnya Menanamkan Nilai-nilai Luhur Pancasila di Kalangan Gen-Z

KalbarOnline.com – Tanggal 1 Juni setiap tahunnya diperingati sebagai Hari Lahir Pancasila. Untuk memperingati hari…

5 mins ago

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

18 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

21 hours ago

HUT ke-41 BPKP, Romi Wijaya: Semakin Akseleratif dan Independen

KalbarOnline.com – Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya menghadiri upacara peringatan Hari ulang tahun…

23 hours ago

Seorang Pemuda di Kubu Raya Nekat Curi Troli Basarnas untuk Modal Judi Slot

KalbarOnline – Seorang pemuda di Kubu Raya berinisial ED (29) diamankan polisi terkait kasus pencurian.…

23 hours ago

Bappeda Pontianak Ajak Stakeholders Identifikasi Potensi Risiko Pembangunan SPALD-T

KalbarOnline.com – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Pontianak menggelar Focus Group Discussion (FGD) untuk…

23 hours ago