Categories: Nasional

Rakor Penguatan Implementasi Penyelamatan Perairan Darat, Ini Kata Bupati Kapuas Hulu Fransiskus Diaan…

KalbarOnline, Jakarta – Direktorat Rehabilitasi Perairan Darat dan Mangrove Ditjen PDASRH Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) menggelar Rapat Koordinasi (Rakor) Penguatan Implementasi Penyelamatan Perairan Darat Menuju Ketahanan Air Indonesia , Selasa (15/3/2022).

“Kami harap hasil Rakor ini berdampak positif bagi masyarakat. Khususnya masyarakat Kapuas Hulu,  karena sebagian besar masyarakat kita bergantung pada sungai dan danau,” kata Bupati Kapuas Fransiskus Diaan usai mengikuti Rakor tersebut.

Bang Sis–sapaan Fransiskus Diaan–menjelaskan, Rakor yang mengusung tema ‘Penguatan Implementasi Penyelamatan Perairan Darat Menuju Ketahanan Air Indonesia’ ini bertujuan mendapatkan kesepahaman para pihak tentang penyelamatan perairan darat.

Selain itu, Rakor ini juga untuk meningkatkan koordinasi dan sinergi antarpihak dalam melakukan penyelamatan perairan darat, termasuk di dalamnya danau.

Pemerintah, kata Bang Sis, telah menerbitkan Peraturan Presiden RI Nomor 60 Tahun 2021 tentang Penyelamatan Danau Prioritas Nasional.

“Ini merupakan salah satu wujud percepatan penanganan danau prioritas,” kata Bang Sis.

Di dalam Peraturan Presiden RI Nomor 60 Tahun 2021 ini, jelas Bang Sis, memuat arah dan strategi penanganan 15 Danau Prioritas Nasional, yang mana Danau Sentarum Kapuas Hulu termasuk di dalamnya.

Salah satu target pembangunan yang tertuang dalam RPJMN 2020-2024, ungkap Bang Sis, yakni ketahanan air untuk mendukung pertumbuhan ekonomi.

Dalam mewujudkan ketahanan air tersebut, lanjut dia, danau merupakan salah satu perairan darat yang harus diperhatikan dan dilaksanakan penyelamatannya.

Hal ini telah menjadi komitmen Pemerintah, di mana salah satu Proyek Prioritas Nasional dalam RPJMN tersebut adalah revitaliasi atau penyelamatan danau prioritas nasional.(*)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Unit Reskrim Polsek Pontianak Barat Ringkus Pencuri Sepeda Motor

KalbarOnline, Pontianak - Unit Reskrim Polsek Pontianak Barat mengamankan seorang laki-laki bernama Roby (25 tahun)…

2 hours ago

Nasdem Apresiasi dan Dukung Fachri Maju Calon Bupati Kubu Raya

KalbarOnline, Pontianak - Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Nasional Demokrat (Nasdem) Kalimantan Barat (Kalbar),…

9 hours ago

Hardiknas Jadi Momentum Siapkan Generasi Emas

KalbarOnline, Pontianak - Berbagai kegiatan dihelat Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Kalimantan Barat dalam rangka…

10 hours ago

PWI Jajaki Kerja Sama dengan Mendagri, Sosialisasikan Pilkada Damai

KalbarOnline, Jakarta - Pengurus PWI Pusat melakukan audiensi dengan Menteri Dalam Negeri, Tito Karnavian, di…

10 hours ago

Pemkab Ketapang Selenggarakan Upacara Peringatan Hardiknas 2024

KalbarOnline, Ketapang - Bupati Ketapang yang diwakili Asisten Sekda Bidang Pemerintahan dan Kesra, Heryandi memimpin…

11 hours ago

Dukung Perubahan Status Supadio, Harisson Ungkap Beberapa Alasan

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar), Harisson memastikan mendukung kebijakan Kementerian Perhubungan…

20 hours ago