Categories: Pontianak

MTQ XXX Tingkat Kecamatan Pontianak Barat, Banyak Wajah Baru yang Jadi Juara

KalbarOnline, Pontianak – Banyak wajah baru yang menjadi Juara Mushabaqah Tilawatil Qu’ran (MTQ) XXX Tingkat Kecamatan Pontianak Barat.

“Ini akan menjadi modal dasar yang bisa diolah untuk kepentingan pengembangan peserta MTQ di Kota Pontianak,” kata Ketua Lembaga Pengembangan Tilawatil Quran (LPTQ) Kota Pontianak Mulyadi.

Ia menyampaikan hal tersebut saat menutup MTQ XXX Tingkat Kecamatan Pontianak Barat, di Aula Kantor Camat Pontianak Barat, Senin (14/3/2022).

Menurut Mulyadi, selain mencari generasi baru untuk pengembangan, MTQ tahun ini juga sebagai sarana untuk mensyiarkan gemar membaca ayat suci Al-Qur’an terutama di kalangan rumah tangga.

“Hasilnya terbukti dengan munculnya generasi-generasi baru yang tampil sebagai yang terbaik,” kata Mulyadi.

MTQ XXX Tingkat Kecamatan, lanjut Mulyadi, akan terus berlanjut hingga menjelang bulan suci Ramadan 1443 Hijriyah.

Tujuannya, menurut Mulyadi, untuk menumbuhkan semangat membaca Al-Qur’an akan di masyarakat. Sehingga bertambah keimanan generasi muda Islam.

“Anak-anak yang ikut seleksi hendaknya terus dilatih dalam membaca Al-Qur’an,” pesan Mulyadi.

Dia berharap, dengan semakin banyak masyarakat yang rajin membaca Al-Qur’an, semakin bertambah keimanannya dan terhindar dari segala marabahaya, bencana dan musibah.(*)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Danau Empangau: Permata Tersembunyi di Bunut Hilir

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Danau Empangau, yang terletak di Kecamatan Bunut Hilir, Kabupaten Kapuas Hulu,…

6 hours ago

Mengabadikan Keindahan Alam di Bukit Penjamur: Destinasi Sunrise dan Sunset Terbaik di Kalimantan Barat

KalbarOnline, Kalimantan - Bukit Penjamur, sebuah spot menakjubkan untuk menikmati keindahan matahari terbit dan terbenam,…

6 hours ago

Bejat! Delapan Pria di Suhaid Setubuhi Gadis 15 Tahun Secara Bergiliran

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Delapan pria di Kecamatan Suhaid, Kabupaten Kapuas Hulu, Kalimantan Barat melakukan…

7 hours ago

Kasus Perdagangan 109 Kilogram Sisik Trenggiling Mulai Sidang

KalbarOnline, Mempawah - Pengadilan Negeri Mempawah menggelar sidang perdana perkara perdagangan sisik trenggiling sebanyak 109,54…

7 hours ago

Bapaslon Muda-Suyanto Mundur dari Jalur Perseorangan

KalbarOnline, Pontianak - Bakal pasangan calon (bapaslon) Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Barat tahun 2024,…

7 hours ago

Wabup Wahyudi Minta Dinas Terkait Proaktif Wujudkan Kapuas Hulu Layak Anak

KalbarOnline, Putussibau - Wakil Bupati Kapuas Hulu, Wahyudi Hidayat membuka secara resmi rapat koordinasi kabupaten…

9 hours ago