Bangga Kenakan Pakaian dari Kain Tenun Sidan Kapuas Hulu, Sandiaga Uno: Khas dan Mewah

KalbarOnline, PontianakMenteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno dengan bangga mengenakan pakaian dari Kain Tenun Sidan khas Kabupaten Kapuas Hulu, Provinsi Kalimantan Barat dalam acara pemerintahan.

Dia mengenakan pakaian dari Kain Tenun Sidan saat meluncurkan Kalender Event Kalbar 2022 di Hotel Mercure Pontianak, kemarin.

Sandiaga mengatakan, bahwa pakaian yang ia gunakan sangat khas dan mewah.

“Dari beberapa pakaian yang ditawarkan oleh Kadisporapar Kalbar saya sangat terpukau dengan motif Kain Tenun Sidan,” kata Sandiaga Uno.

Dalam kesempatan yang sama, Angeline Fremalco selaku Ketua Dekranasda Kabupaten Kapuas Hulu turut senang karena pakaian berwarna coklat keemasan yang digunakan oleh Menteri Sandiaga Uno merupakan hasil karya perajin Tenun Sidan Kapuas Hulu, Ibu Mila.

“Yang digunakan Pak Menteri itu adalah Tenun Sidan khas Kapuas Hulu, yang membuat khas dan menarik dari hasil tenun tersebut ialah pewarnaannya digunakan dari bahan alami, selain itu hasil karya Ibu Mila bisa dikenal dari pelatihan yang dilakukan oleh Dekranasda Kabupaten Kapuas Hulu bekerjasama dengan Dekranasda Provinsi Kalbar,” kata Angel.

Ketua Komisi I DPRD Provinsi Kalbar Angeline Fremalco menambahkan, Kabupaten Kapuas Hulu terkenal dengan Kain Tenun Sidan serta anyaman yang beraneka ragam dan memiliki banyak perajin.

“Kedepan kita akan memfokuskan pengembangan Tenun Sidan. Sedangkan upaya yang telah kita lakukan seperti pelatihan bagi para perajin tenun, cara memasarkan produk secara online,” pungkasnya.

boskalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
boskalbaronline

Recent Posts

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

6 hours ago

Staf Ahli Bupati Ketapang Bacakan Pembukaan UUD 45 pada Peringatan Hari Lahir Pancasila 2024

KalbarOnline, Ketapang - Menggunakan pakaian adat nusantara, Staf Ahli Bupati bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik…

6 hours ago

Wakili Bupati Ketapang, Dharma Buka Penilaian dan Lomba Kelurahan se-Kalbar di Desa Istana

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum, dan Politik, Dharma…

6 hours ago

Atlet PPLP Kalbar Katyea E Safitri Jadi Pembawa Bendera Merah Putih di Opening Ceremony ASG 2024

KalbarOnline, Vietnam - Berkekuatan 50 personel, kontingen Indonesia beratribut kemeja batik biru yang dikombinasikan dengan…

7 hours ago

Menelusuri Keindahan Air Terjun Saka Dua di Sanggau Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau. Salah satu destinasi yang…

11 hours ago

Dapat Bisikan Gaib, Syarif Muhammad Nekat Terjun dari Jembatan Kapuas, Polisi: Ini Upaya Bunuh Diri

KalbarOnline, Pontianak - Mengaku mendapat bisikan gaib, Syarif Muhammad Ikhsan (39 tahun) nekat terjun ke…

14 hours ago