Categories: Berita DaerahKetapang

Sekda Ketapang Targetkan PAD Tahun Ini Meningkat Jadi Rp500 Miliar

KalbarOnline, Ketapang – Sekretaris Daerah (Sekda) Ketapang Alexander Wilyo mengaku masih belum puas dengan realisasi Pendapatan Asli Daerah (PAD). Perbandingannya dengan dana transfer pusat masih di kisaran 10 persen atau sekitar Rp190 Miliar.

“Saya perintahkan kepada Bapenda Ketapang untuk meningkatkan PAD kita. Pada tahun ini saya berikan target meningkat jadi Rp500 Miliar,” Kata Alexander Wilyo, saat Sosialisasi Program Pengungkapan Sukarela (PPS) dan Penyerahan Penghargaan Wajib Pajak KPP Pratama Ketapang, di Ruang Ale-ale Lantai 2 KPP Pratama Ketapang, Rabu (2/3/2022).

Untuk mencapai target PAD tersebut, tentunya tidak terlepas dari kesadaran Wajib Pajak di Kabupaten Ketapang.

“Saya berterima kasih kepada seluruh Wajib Pajak di Kabupaten Ketapang yang sudah berkontribusi. Artinya sudah patuh terhadap kewajiban sebagai warga negara untuk membayar pajak,” kata Wilyo.

Ia mengatakan, pajak mempunyai pera yang sangat penting dalam kehidupan bernegara, khususnya dalam pelaksanaan pembangunan. “Karena pajak merupakan sumber PAD,” ujar Wilyo.(Adi LC)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Peringatan Hardiknas 2024, Pj Bupati Romi: Mengenang Perjalanan Merdeka Belajar

KalbarOnline, Kayong Utara - Pemerintah Kabupaten Kayong Utara menggelar Upacara Peringatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas)…

5 hours ago

Tim Jatanras Polresta Pontianak Tangkap Komplotan Pencuri Kabel, Satu Orang Masih Buron

KalbarOnline, Pontianak - Tim Jatanras Sat Reskrim Polresta Pontianak berhasil menangkap komplotan pencurian kabel listrik…

5 hours ago

Warga MHS Ketapang Dihebohkan ODGJ Gorok Leher Sendiri Hingga Tewas

KalbarOnline, Ketapang - Warga Desa Sungai Jawi, Kecamatan Matan Hilir Selatan (MHS) dibuat heboh dengan…

5 hours ago

Kadiskop UKM Kalbar Turun Langsung Monitoring Tumbuh Kembang Anak Asuh Stunting

KalbarOnline, Pontianak - Kepala Dinas Koperasi UKM Provinsi Kalbar, Junaidi bersama Anggota Korps Pegawai Republik…

5 hours ago

Pimpin Upacara Hardiknas, Harisson Serukan Keberlanjutan Program Merdeka Belajar

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar), Harisson memimpin upacara peringatan Hari Pendidikan…

6 hours ago

Lutfi Al Mutahar Optimis Jadi Calon yang Diusung PAN di Pilwako Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Lutfi Al Mutahar meyakini kalau dirinyalah yang akan diusung oleh Partai Amanat…

19 hours ago