Categories: Landak

RSUD Landak Punya Gedung Khusus Perawatan Bayi

KalbarOnline, Landak – Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Landak memiliki Neonatal Intensive Care Unit (NICU), gedung khusus perawatan bayi.

“Seandainya terjadi hal-hal yang tidak kita inginkan, maka NICU inilah fasilitas yang kita siapkan,” kata Bupati Landak Karolin Margret Natasa, ketika meresmikan Gedung NICU RSUD Landak, Selasa 15 Februari 2022.

Karolin menjelaskan, Gedung NICU RSUD Landak merupakan ruang untuk bayi-bayi yang memerlukan perawatan intensif dan khusus, seperti berat badan rendah, fungsi pernafasan kurang sempurna dan prematur.

Selain itu Gedung NICU juga untuk bayi yang mengalami kesulitan dalam persalinan, atau menunjukan tanda-tanda mengkhawatirkan dalam beberapa hari pertama kehidupan.

Keberadaan Gedung NICU di RSUD Landak ini merupakan salah satu upaya Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Landak untuk mengentaskan angka kematian pada bayi.

“Angka kematian ibu dan bayi memang terus menurun di Kabupaten Landak. Tetapi ini belum ideal. Sehingga kita berharap masih bisa terus diturunkan dari hulu hingga ke hilirnya,” kata Karolin.

Menurut Karolin, NICU ini hilirnya, sementara hulunya mulai dari perawatan dan persiapan ibu yang hamil dan akan melahirkan.

Selain Gedung NICU, Karolin juga meresmikan Kamar Operasi Modular dan menerima Laboratorium Polymerase Chain Reaction (PCR).

Laboratorium PCR ini merupakan bantuan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kalbar untuk RSUD Landak.

Laboratorium ini untuk mendeteksi keberadaan material genetic dari sel, bakteri atau virus terutama untuk mendeteksi Coronavirus Disease 2019 (Covid-19).(*)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Pj Gubernur Harisson Harapkan HMI Kuat Secara Intelektual dan Mandiri Secara Finansial

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menghadiri kegiatan pelantikan pengurus Badan Koordinasi (Badko)…

9 hours ago

Kodim Putussibau Razia Pemain Layangan di Wilayah Putussibau Kota

KalbarOnline, Putussibau - Anggota Kodim 1206/Putussibau beserta Satpol PP Kabupaten Kapuas Hulu melaksanakan razia penertiban…

11 hours ago

Jadi Tuan Rumah, Polda Kalbar Ajak Masyarakat Dukung dan Sukseskan Kejuaraan Proliga Volley 2024

KalbarOnline, Pontianak - Polda Kalbar meminta kepada seluruh masyarakat Kalbar dapat mendukung dan turut memeriahkan…

11 hours ago

Pj Gubernur Harisson Buka Kejurnas Angkat Besi di GOR Pangsuma Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar), Harisson membuka kejuaraan nasional (kejurnas) angkat…

11 hours ago

Harisson Lantik Pengurus LPTQ Provinsi Kalbar Periode 2024 – 2029

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat Gubernur Provinsi Kalimantan Barat, Harisson melantik Pengurus LPTQ Provinsi Kalimantan Barat…

11 hours ago

Optimalisasi Peran Tim Pendamping Keluarga Cegah Stunting

KalbarOnline, Pontianak - Peran keluarga perlu dioptimalkan dan menjadi entitas utama dalam pencegahan stunting. Untuk…

11 hours ago