Categories: HeadlinesPontianak

Semua Tenaga Honorer Minta Diakomodir Pemerintah

KalbarOnline, Pontianak – Menjelang penghapusan pada 2023, Pemerintah diharapkan dapat mengakomodir semua Tenaga Honorer di Provinsi Kalimantan Barat (Kalbar).

“Kami semua berharap tetap diakomodir,” kata Ketua Persatuan Tenaga Honorer Kalbar Fitri Apriadi, kemarin.

Pasalnya, Seleksi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) yang disebut sebagai formula untuk mengakomodir Tenaga Honorer lebih banyak formasi tenaga kesehatan dan pendidikan.

Sementara, kata Fitri Apriyadi, Tenaga Honorer di instansi-instansi pemerintahan di Kalbar lebih banyak bekerja di bidang administrasi.

“Kami berharap ada solusi dari pemerintah terhadap kebijakan ini. Bagaimana nasib kami,” kata Fitri Apriadi.

“Belum lagi dalam seleksi tersebut hanya untuk S1 ke atas. Sementara DIII ke bawah tidak bisa ikut seleksi,” ucap Fitri.

Ia berharap, Tenaga Honorer yang pendidikannya DIII ke bawah bisa diakomodir. Bisa juga ikut seleksi PPPK.

“Pertimbangkan juga masa pengabdian mereka. Jangan hanya dilepas begitu saja. Itu yang kami terus suarakan,” kata Fitri.

Penghapusan Tenaga Honorer, ingat Fitri, tentunya akan memunculkan pengangguran baru, walaupun sudah ada opsi berupa PPPK.

Melihat persyaratan untuk mengikuti Seleksi PPPK, tentunya banyak Tenaga Honorer yang tidak bisa lolos atau bahkan tidak bisa ikut seleksi.

Selain menambah pengangguran, menurut Fitri, Pemerintah Daerah (Pemda) juga akan kelabakan atas penghapusan Tenaga Honorer. (J)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Asuransi All Risk Terbaik Lindungi Mobil dari Berbagai Risiko Saat Berkendara

KalbarOnline.com – Melindungi mobil dari berbagai risiko adalah langkah bijak untuk Anda lakukan sebagai pemilik…

6 hours ago

Wujudkan Smart City di IKN, PLN Siapkan Jaringan Listrik Terintegrasi Layanan Teknologi Digital

KalbarOnline, Kaltim - PLN (Persero) resmi membangun PLN Hub yang akan menjadi episentrum ekosistem transisi…

12 hours ago

Audiensi ke Kemenkes, Bupati Kapuas Hulu Usul Kelanjutan Pembangunan RSUD dr Achmad Diponegoro Putussibau

KalbarOnline, Jakarta - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan melakukan audiensi dengan Direktur Pelayanan Kesehatan Rujukan…

15 hours ago

Pasutri Residivis Curanmor di Pontianak Berhasil Ditangkap

KalbarOnline, Pontianak - Polresta Pontianak berhasil mengamankan pasangan suami istri (pasutri) terkait kasus pencurian kendaraan…

15 hours ago

Sekda Kapuas Hulu Pimpin Rapat Persiapan Pelaksanaan CMS di Desa

KalbarOnline, Putussibau - Sekretaris Daerah (Sekda) Kapuas Hulu, Mohd Zaini memimpin rapat persiapan pelaksanaan Content…

15 hours ago

Wanita di Sambas Pakai Foto Orang Lain Untuk Tipu Pria Lewat Medsos

KalbarOnline, Sambas - Beredar di media sosial (medsos), video permintaan maaf seorang wanita DL (16…

15 hours ago