Categories: Sintang

Pemkab Sintang Tandatangani MoU dengan Kejari, Jarot Winarno: Ini Hendaknya Jadi Atensi OPD

KalbarOnline, Sintang – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sintang menandatangi Nota Kesepahaman (MoU) bantuan hukum dengan Kejaksaan Negeri (Kejari) Sintang.

“Semua hal yang telah disepakati ini hendaknya menjadi atensi sesuai koridor peraturan yang berlaku. Kepala OPD dan Camat, dukung MoU ini,” kata Jarot Winarno, di Rumah Dinas Bupati Sintang, kemarin.

MoU bantuan hukum tersebut ditandatangani Bupati Sintang Jarot Winarno bersama Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Sintang Porman Patuan Radot.

Jarot Winarno berharap MoU ini menjadi langkah awal dalam mengoptimalkan pelayanan kepada masyarakat dan mempercepat pembangunan di Kabupaten Sintang.

Olehkarnanya, Jarot Winaro memerintahkan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di Kabupaten Sintang melaksanakan MoU ini dengan baik dan penuh tanggungjawab.

Di tempat yang sama, Kajari Sintang Porman Patuan Radot menjelaskan, ruang lingkup MoU ini adalah bantuan hukum berupa jasa sebagai pengacara negara.

Seluruh OPD Kabupaten Sintang bisa menggunakan layanan jasa dari Jaksa Pengacara Negara, terutama dalam kegiatan pemulihan keuangan dan aset negara.

Porman mengatakan, pihaknya akan melakukan pendampingan hukum kepada OPD Kabupaten Sintang untuk menyelamatkan keuangan dan aset negara.

Selain itu, menegakkan kewibawaan pemerintah dengan bertindak sebagai konsiliator, mediator, dan fasilitator ketika ada perselisihan atau sengketa dengan pihak kedua.

“Contohnya kelebihan bayar dalam sebuah pengadaan barang dan jasa dapat mengajukan bantuan hukum kepada pengacara negara yaitu kejaksaan,” jelas Porman.

Kejaksaan Agung, tambah dia, memerintahkan untuk melindungi aset negara dan mengoptimalkan penyelamatan keuangan.

“Semoga nota kesepahaman ini menjadi langkah awal kita dalam memperbaiki banyak hal,” harap Porman.(*)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Bangga, Batik Karya Kreasi Sungai Putat Tampil Memukau di Hadapan Jokowi

KalbarOnline, Pontianak - Ketua Kreasi Sungai Putat (KSP), Syamhudi mengungkapkan rasa bangganya bahwa batik produksinya…

10 mins ago

Air Terjun Riam Macan: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat yang Sarat Makna Religi

KalbarOnline, Bengkayang - Kalimantan Barat tidak hanya kaya akan keanekaragaman budaya dan suku, tetapi juga…

5 hours ago

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

15 hours ago

Staf Ahli Bupati Ketapang Bacakan Pembukaan UUD 45 pada Peringatan Hari Lahir Pancasila 2024

KalbarOnline, Ketapang - Menggunakan pakaian adat nusantara, Staf Ahli Bupati bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik…

16 hours ago

Wakili Bupati Ketapang, Dharma Buka Penilaian dan Lomba Kelurahan se-Kalbar di Desa Istana

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum, dan Politik, Dharma…

16 hours ago

Atlet PPLP Kalbar Katyea E Safitri Jadi Pembawa Bendera Merah Putih di Opening Ceremony ASG 2024

KalbarOnline, Vietnam - Berkekuatan 50 personel, kontingen Indonesia beratribut kemeja batik biru yang dikombinasikan dengan…

16 hours ago