Categories: HeadlinesKetapang

Buat Keributan, ASN Dinas PUTR Ketapang Lempar Bom Molotov Saat Pelantikan Pejabat Berlangsung

Buat Keributan, ASN Dinas PUTR Ketapang Lempar Bom Molotov Saat Pelantikan Pejabat Berlangsung

KalbarOnline, Ketapang – Seorang ASN di Dinas PUTR Kabupaten Ketapang berinisial AR nekat membuat keributan saat proses pelantikan dan pengambilan sumpah janji jabatan administrator Pemerintah Kabupaten Ketapang berlangsung di Pendopo Bupati Ketapang, Selasa, 25 Januari 2022.

AR melemparkan sebuah bom molotov di area Pendopo Bupati pada saat pelantikan berlangsung. Sontak saja, peristiwa tersebut pun langsung heboh.

Kapolres Ketapang melalui Kasat Reskrim Polres Ketapang AKP Primastya membenarkan peristiwa tersebut. Kata Kasat, bom molotov yang dilemparkan AR merupakan botol yang berisikan cairan bahan bakar.

“Benar sekira pukul 08.40 wib tadi pagi, adanya seseorang laki-laki mendatangi Pendopo Bupati Ketapang dan melakukan keributan serta melakukan pelemparan sebuah botol yang berisi cairan bahan bakar ke arah ruang aula Pendopo Bupati Ketapang,” kata Kasat.

AR, ASN Dinas PUTR Ketapang diamankan pihak Kepolisian dan Satpol PP sesaat setelah melakukan aksinya (Foto: Adi LC)

Primas menjelaskan, kronologi kejadian bermula saat pelaku datang ke Pendopo Bupati Ketapang dengan sepeda motor. Sesampai di depan pintu masuk Pendopo, pelaku sempat bertemu dengan Kasatpol PP Muslimin yang selanjutnya pelaku langsung meninggalkan area pendopo.

Beberapa saat kemudian, pelaku kembali datang ke Pendopo dan kemudian langsung memarkirkan sepeda motornya di dalam halaman Pendopo Bupati Ketapang. Di mana pada saat itu, di dalam ruang aula Pendopo sedang berlangsung pelantikan dan pengambilan sumpah janji jabatan administrator Pemda Ketapang.

Setelah memarkirkan sepeda motornya, pelaku kemudian membuka jok motor untuk mengambil sebuah botol yang diketahui kemudian botol tersebut berisi bahan bakar dengan sumbu kain yang telah disiapkan oleh pelaku. Pelaku pun mengambil korek api dan menghidupkan sumbu botol serta melemparkan ke arah lokasi kegiatan pelantikan pejabat pemda. Botol yang dilempar itu pun pecah dan menimbulkan api kemudian dipadam oleh anggota Satpol PP dengan menggunakan APAR.

Kasatpol PP Muslimin langsung melaporkan peristiwa tersebut ke Polres Ketapang dan beberapa saat kemudian Anggota Reskim Polres Ketapang, piket siaga SPKT serta anggota Polsek Delta Pawan langsung mendatangi lokasi kejadian. Pelaku langsung diamankan anggota Polres tanpa ada perlawanan yang selanjutnya pelaku beserta barang bukti di bawa ke Mapolres Ketapang.

“Pelaku saat ini sudah di Mapolres Ketapang. Untuk motif pelaku melakukan tindakannya, saat ini masih kita dalami melalui pemeriksaan,” kata Kasat. (Adi LC)

boskalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
boskalbaronline

Recent Posts

Kantor BKD Kayong Utara Terbakar

KalbarOnline, Kayong Utara - Akibat korsleting listrik, Kantor Badan Keuangan Daerah (BKD) Kabupaten Kayong Utara…

21 mins ago

Sopir Bus Damri Meninggal dalam Perjalanan dari Pontianak ke Pangkalanbun

KalbarOnline, Pontianak - Seorang sopir bus Damri meninggal dunia dalam perjalanan dari Pontianak menuju Pangkalanbun,…

23 mins ago

Dedikasi 39 Tahun, Muefri Ketua Pengadilan Tinggi Pontianak Resmi Purnabakti

KalbarOnline, Pontianak - Setelah mendedikasikan karirnya selama 39 tahun, Ketua Pengadilan Tinggi Agama Pontianak, Muefri…

25 mins ago

Bangga, Batik Karya Kreasi Sungai Putat Tampil Memukau di Hadapan Jokowi

KalbarOnline, Pontianak - Ketua Kreasi Sungai Putat (KSP), Syamhudi mengungkapkan rasa bangganya bahwa batik produksinya…

40 mins ago

Air Terjun Riam Macan: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat yang Sarat Makna Religi

KalbarOnline, Bengkayang - Kalimantan Barat tidak hanya kaya akan keanekaragaman budaya dan suku, tetapi juga…

5 hours ago

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

16 hours ago