Categories: Kapuas HuluSingkawang

Sekda Mohd Zaini Hadiri Rakomwil Forum Sekda se-Kalbar

Sekda Mohd Zaini Hadiri Rakomwil Forum Sekda se-Kalbar

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Sekretaris Daerah Kabupaten Kapuas Hulu Mohd Zaini menghadiri Rapat Komisariat Wilayah Forum Sekretaris Daerah Seluruh Indonesia (Forsesdasi) Provinsi Kalimantan Barat di Kota Singkawang, Kamis, 20 Januari 2022.

Rakomwil Forsesdasi Provinsi Kalimantan Barat tersebut dibuka dan dipimpin langsung oleh Gubernur Kalimantan Barat Sutarmidji.

Hadir pula Sekda Provinsi Kalimantan Barat, Asisten Administrasi dan Umum Provinsi Kalimantan Barat, Sekda Kota Pontianak selaku Ketua Forsesdasi Kalimantan Barat, serta seluruh Sekretaris Daerah dan para Asisten se-Kalimantan Barat.

Gubernur Sutarmidji foto bersama Sekda se-Kalbar usai Rakomwil Forum Sekretaris Daerah Seluruh Indonesia (Forsesdasi) Provinsi Kalimantan Barat di Kota Singkawang (Foto: J)

Dalam sambutannya, Gubernur Sutarmidji berpesan kepada seluruh Sekretaris daerah agar bekerja berpedoman pada aturan-aturan yang berlaku.

Sekda Kapuas Hulu menyampaikan bahwa dalam Rakomwil Forsesdasi ini membahas persoalan penyederhanaan birokrasi berkenaan dengan moratorium jabatan fungsional, angka kredit, tunjangan fungsional dan kenaikan pangkat serta terkait pengelolaan keuangan daerah.

“Kemudian terkait dengan penilaian SAKIP, dari hasil rapat Forsesdasi diharapkan bahwa ada peraturan lebih lanjut dari Pemerintah Pusat sebagai pedoman Pemerintah daerah dalam menyikapi berbagai persoalan yang dihadapi berkenaan dengan implementasi penyetaraan jabatan fungsional tersebut,” tutupnya.

boskalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
boskalbaronline

Recent Posts

Komunitas Energi Muda Dukung Sugioto Maju Wakil Wali Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Komunitas Energi Muda Pontianak menyatakan dukungannya kepada Sugioto untuk maju mencalonkan diri…

5 hours ago

Pj Gubernur Kalbar Resmikan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

9 hours ago

Pemkot Pontianak Salurkan 41 Hewan Kurban, Salat Idul Adha Digelar di Depan Kantor Wali Kota

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak menyalurkan sebanyak 41 hewan kurban sapi untuk dibagikan…

11 hours ago

Pj Wako Sebut Persyaratan Lunas PBB di PPDB Sifatnya Edaran, Dilampirkan Saat Siswa Dinyatakan Diterima

KalbarOnline, Pontianak - Terkait pemberlakuan bukti lunas Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) sebagai salah satu…

11 hours ago

Kapolsek Pulau Maya Beri Pembinaan Cegah Bullying di SMP Negeri 03 Pulau Karimata Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Kapolsek Pulau Maya Karimata, IPDA Abu Mansur beserta personel Bhabinkamtibmas  mengunjungi…

11 hours ago

Pemkot Pontianak Larang Penggunaan Kantong Plastik untuk Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kota Pontianak melarang panitia kurban menggunakan kantong plastik sebagai wadah daging…

11 hours ago