Categories: HeadlinesSingkawang

Midji Warning Sekda Jangan Terlibat Politik Praktis

Midji Warning Sekda Jangan Terlibat Politik Praktis

KalbarOnline, Singkawang – Gubernur Kalimantan Barat Sutarmidji mengingatkan seluruh Sekretaris Daerah se-Kalimantan Barat agar tak terlibat dalam politik praktis. Hal itu disampaikannya dalam Rapat Komisariat Wilayah Forum Sekretaris Daerah Seluruh Indonesia (Forsesdasi) Provinsi Kalimantan Barat di Kota Singkawang, Kamis, 20 Januari 2022.

“Kalau saya Gubernur jabatan Politis. Sekda jangan terlibat itu, bekerja saja, kalau sudah masuk ranah politik, jangan,” pesan Midji.

“Kalau simpati silakan. Itupun dalam artian ketika hak-hak politiknya (Pemilu) harus digunakan. Tapi di luar itu jangan. Karena Sekda itu kepala staf dari para birokrat,” tegasnya.

Menurut Midji, Sekda sebagai pimpinan tertinggi dari jajaran ASN harus bekerja sesuai aturan. Kemudian melakukan efisiensi dan efektivitas anggaran.

“Kemudian jangan melanggar aturan, siapapun yang memerintahkan dan dalam kondisi apapun, karena Sekda itu kepala staf yang mewarnai keberhasilan tata kelola pemerintahan di daerah,” tutupnya.

boskalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
boskalbaronline

Recent Posts

Tunaikan Salat Id di Mujahidin, Pj Gubernur Harisson Ajak Masyarakat Kalbar Teladani Nabi Ibrahim

KalbarOnline.com - Ribuan masyarakat muslim di Provinsi Kalimantan Barat memadati halaman Masjid Raya Mujahidin Pontianak…

5 hours ago

Pj Gubernur Harisson Buka Rapat Pimpinan BKOW Provinsi Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson membuka Rapat Pimpinan Badan Kerjasama Organisasi…

6 hours ago

Pj Gubernur Harisson Hadiri Rakornas Pengendalian Inflasi 2024 bersama Presiden Joko Widodo

KalbarOnline, Jakarta – Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menghadiri Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Pengendalian…

6 hours ago

Wujudkan Iklim Demokrasi Lebih Baik, Pemprov Kalsel Apresiasi PLN Gelar UKW PWI Se-Kalimantan

KalbarOnline, Kalsel - PT PLN (Persero) Unit Induk Penyaluran dan Pusat Pengatur Beban (UIP3B) Kalimantan…

6 hours ago

Komunitas Energi Muda Dukung Sugioto Maju Wakil Wali Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Komunitas Energi Muda Pontianak menyatakan dukungannya kepada Sugioto untuk maju mencalonkan diri…

16 hours ago

Pj Gubernur Kalbar Resmikan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

21 hours ago