Categories: HeadlinesKetapang

Pemuda di Ketapang Kepergok Curi Kotak Amal di Warung Makan Sukaharja

Pemuda di Ketapang Kepergok Curi Kotak Amal di Warung Makan Sukaharja

KalbarOnline, Ketapang – Seorang pemuda diamankan anggota Polres Ketapang, Selasa (18/1/2022) dini hari.

Pemuda berinisial WIL (35) itu ditangkap lantaran nekat hendak menggasak sebuah kotak amal yang berada di dalam warung makan di kawasan persimpangan Jalan Brigjed Katamso, Kelurahan Sukaharja, Kecamatan Delta Pawan.

Kapolres Ketapang melalui Kasat Reskrim AKP Primastya, membenarkan bahwa petugas piket reskrim Polres Ketapang telah mengamankan seorang pria yang diduga telah melakukan pencurian sebuah kotak amal.

“Benar bahwa telah terjadi peristiwa pencurian sebuah kotak amal di sebuah warung makan semarang di simpang makam pahlawan jalan brigjen katamso sukaharja, dimana aksi pencurian tersebut pertama kali diketahui oleh anak pemilik warung,” kata Primas, Selasa (18/1/2022).

Ia menambahkan bahwa setelah aksinya ketahuan, pelaku berusaha kabur dengan meninggalkan kotak amal di depan warung, namun pelaku berhasil di amankan oleh pemilik warung bernama Solikin (47) bersama karyawannya yang selanjutkan kejadian ini dilaporkan ke SPKT Polres Ketapang.

“Pelaku beserta barang bukti berupa sebuah kotak amal yang berisi uang sejumlah Rp1.192.500., serta sebuah sepeda motor Honda Beat warna putih sudah kita amankan di Polres Ketapang untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut dan kepada pelaku dapat dijerat dengan Pasal 362 KUHPidana tentang pencurian dengan ancaman hukuman maksimal 5 tahun,” tandasnya. (Adi LC)

boskalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
boskalbaronline

Recent Posts

Peringatan HUT Ke 10 IKAWATI Kantor Wilayah BPN Kalimantan Barat dan Hari Kartini Sukses Digelar

KalbarOnline.com, Pontianak - Jumat, 26 April 2024, Ikatan Istri Karyawan dan Karyawati (IKAWATI) Kantor Wilayah…

27 mins ago

Menteri AHY: Saya Tidak Ikhlas jika Ada Tanah Rumah Ibadah Dirampas Mafia Tanah

KalbarOnline.com, Gowa - Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN), Agus Harimurti Yudhoyono (AHY)…

56 mins ago

Peringati Hari Kartini, PLN Beri Santunan untuk 30 Muslimah Tangguh di Kalimantan Selatan

KalbarOnline, Banjarbaru - Dengan semangat memperingati Hari Kartini 2024, PT PLN (Persero) Unit Induk Penyaluran…

10 hours ago

Harisson Tegaskan Tidak Akan Maju Pilkada 2024

KalbarOnline, Pontianak - Di tengah ramainya isu sejumlah penjabat kepala daerah di beberapa provinsi dan…

13 hours ago

Atlet PPLP Kalbar Raih Prestasi Terbaik di Ajang Atletik Internasional Dubai

KalbarOnline, Pontianak - Atlet binaan kawah candradimuka Pusat Pendidikan dan Pelatihan Pelajar (PPLP) Dinas Kepemudaan,…

14 hours ago

Pasar Bodok Membara, 25 Ruko Luluh Lantak Dalam Semalam

KalbarOnline, Pontianak - Kebakaran hebat menghantam Pasar Bodok, Kecamatan Parindu, Kabupaten Sanggau, Kalimantan Barat, Jumat…

16 hours ago