Categories: Ketapang

Aksinya Terekam CCTV, Pencuri Sepeda di Ketapang Berhasil Diciduk Polisi

Aksinya Terekam CCTV, Pencuri Sepeda di Ketapang Berhasil Diciduk Polisi

KalbarOnline, Ketapang – Gara-gara aksinya saat mencuri sepeda lipat di parkiran garasi rumah di Jalan Kolonel Sugiono, Kelurahan Sampit, Kecamatan Delta Pawan, Senin, 17 Januari 2022 sekitar pukul 18.05 lalu.

Seorang pria yang diketahui berinisial HM, yang merupakan pelaku pencurian berhasil diciduk anggota Reskrim Polres Ketapang.

Kapolres Ketapang AKBP Yani Permana melalui Kasat Reskrim Polres Ketapang AKP Primastya mengatakan kalau penangkapan pelaku dilakukan Tim Opsnal Reskrim Polres Ketapang, setelah adanya laporan dari korbannya selang kejadian.

“Saat itu, ketika korban keluar rumah menemukan sepeda lipat miliknya sudah tidak ada di garasi rumah. Selanjutnya korban mengecek rekaman CCTV dan melihat seorang laki laki yang tidak diketahui identitasnya terekam mengambil sepeda lipat miliknya, dengan cara mendorong sepeda dan membawanya menggunakan sepeda motor,” ungkap AKP Primastya, Selasa, 18 Januari 2022.

Kemudian lanjut AKP Primastya,
Tim Opsnal Reskrim Polres Ketapang, melakukan penyelidikan dengan melihat rekaman CCTV serta memintai informasi kepada beberapa saksi di sekitar lokasi kejadian. Hingga akhirnya Tim Opsnal mengantongi ciri ciri pelaku dan berhasil menciduk pelaku.

“Kini pelaku beserta barang bukti sebuah sepeda lipat merk EXOTIC bewarna hitam telah diamankan di Mapolres Ketapang untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut. atas perbuatannya, tersangka terancam dengan Pasal 363 dan atau 362 KUHPidana, dengan ancaman kurangan lima tahun penjara,” tuturnya.

Atas peristiwa ini dirinya mengingatkan agar warga lebih waspada terhadap situasi di lingkungan sekitar, serta tetap menjaga keamanan barang pribadi seperti sepeda motor dan barang pribadi lainnya yang mudah dicuri.

“Agar selalu waspada dalam menjaga keamanan diri sendiri. serta jadi lah polisi bagi diri sendiri,” tandasnya. (Adi LC)

boskalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
boskalbaronline

Recent Posts

Komunitas Energi Muda Dukung Sugioto Maju Wakil Wali Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Komunitas Energi Muda Pontianak menyatakan dukungannya kepada Sugioto untuk maju mencalonkan diri…

2 mins ago

Pj Gubernur Kalbar Resmikan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

5 hours ago

Pemkot Pontianak Salurkan 41 Hewan Kurban, Salat Idul Adha Digelar di Depan Kantor Wali Kota

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak menyalurkan sebanyak 41 hewan kurban sapi untuk dibagikan…

6 hours ago

Pj Wako Sebut Persyaratan Lunas PBB di PPDB Sifatnya Edaran, Dilampirkan Saat Siswa Dinyatakan Diterima

KalbarOnline, Pontianak - Terkait pemberlakuan bukti lunas Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) sebagai salah satu…

6 hours ago

Kapolsek Pulau Maya Beri Pembinaan Cegah Bullying di SMP Negeri 03 Pulau Karimata Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Kapolsek Pulau Maya Karimata, IPDA Abu Mansur beserta personel Bhabinkamtibmas  mengunjungi…

6 hours ago

Pemkot Pontianak Larang Penggunaan Kantong Plastik untuk Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kota Pontianak melarang panitia kurban menggunakan kantong plastik sebagai wadah daging…

6 hours ago