Categories: Sekadau

Polres Sekadau Dampingi Penyaluran Sembako Dalam Peringatan HUT Satpam

Polres Sekadau Dampingi Penyaluran Sembako Dalam Peringatan HUT Satpam

KalbarOnline, Sekadau – Dalam rangka peringatan HUT Satpam ke-41 tanggal 30 Desember lalu, Polres Sekadau bersama perwakilan Satpam menyalurkan bantuan sosial berupa paket sembako, Kamis, 6 Januari 2021.

Terdapat enam lokasi penyaluran bansos diantaranya pondok pesantren Al-Rahmah, panti asuhan Harapan Bunda, Pesantren Al Fatah, Baitul Qur’an An-Nur, Panti Asuhan Filipi dan Pesantren Tahfidzul Qur’an Mustahiqqul Abror.

Kapolres Sekadau melalui Kasat Binmas AKP Masdar menyatakan, kegiatan ini merupakan bentuk partisipasi dan wujud kepedulian Satpam untuk turut berbagi kepada sesama yang membutuhkan.

“Mendampingi penyaluran bansos adalah wujud sinergitas Kepolisian dan Satpam sebagai mitra kamtibmas sesuai kedudukan, fungsi dan peranan Satpam,” ungkap AKP Masdar.

Sebagaimana diketahui, Satpam merupakan perpanjangan tangan Polri untuk mewujudkan situasi kamtibmas di lingkungan kerjanya sehingga Polri selaku pembina Satpam menyiapkan peran Satpam untuk menghadapi tantangan tugas kedepan.

Tema peringatan HUT Satpam ke-41 yakni bersama Polri, Satpam siap menjaga kamtibmas dan penanggulangan Covid-19. Dalam hal ini, Kasat Binmas mengharapkan Satpam dapat menjalankan kedua hal tersebut.

“Memasuki tahun 2022, diharapkan tugas Satpam semakin baik, termasuk dalam menjalankan tugas dan tanggungjawabnya selaku pengemban fungsi Kepolisian terbatas,” jelasnya.

boskalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
boskalbaronline

Recent Posts

Pelaku Curanmor Depan Pangkas Rambut Pontianak Utara Ditangkap Polisi

KalbarOnline, Pontianak - Satu pelaku pencurian sepeda motor di depan pangkas rambut Jalan Gusti Situt…

12 hours ago

Sujiwo Kembalikan Berkas Pendaftaran Bacabup Kubu Raya ke PDI Perjuangan

KalbarOnline, Kubu Raya - Wakil Bupati Kubu Raya periode 2019 - 2024, Sujiwo secara resmi…

12 hours ago

KalbarOnline.com bersama Puluhan Pemred se Indonesia Teken Deklarasi ICEC

KalbarOnline, Palembang - Hari Pers Internasional atau World Press Freedom Day yang jatuh setiap tgl…

12 hours ago

Unit Reskrim Polsek Pontianak Barat Ringkus Pencuri Sepeda Motor

KalbarOnline, Pontianak - Unit Reskrim Polsek Pontianak Barat mengamankan seorang laki-laki bernama Roby (25 tahun)…

15 hours ago

Nasdem Apresiasi dan Dukung Fachri Maju Calon Bupati Kubu Raya

KalbarOnline, Pontianak - Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Nasional Demokrat (Nasdem) Kalimantan Barat (Kalbar),…

22 hours ago

Hardiknas Jadi Momentum Siapkan Generasi Emas

KalbarOnline, Pontianak - Berbagai kegiatan dihelat Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Kalimantan Barat dalam rangka…

23 hours ago