Categories: Landak

Cakupan Vaksinasi Landak Kedua Tertinggi di Kalbar

Cakupan Vaksinasi Landak Kedua Tertinggi di Kalbar

KalbarOnline, Landak – Persentase cakupan Vaksinasi Covid-19 dosis pertama Kabupaten Landak mencapai angka 80,42 persen dan menduduki peringkat kedua se-Kalbar. Hal itu berdasarkan data cakupan vaksinasi berbasis Kartu Tanda Penduduk (KTP) yang dikeluarkan oleh Komite Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional (KPCPEN) per tanggal 5 Januari 2022.

Data tersebut menunjukkan lompatan yang begitu cepat dari Kabupaten Landak untuk meningkatkan partisipasi masyarakat menjalani vaksinasi Covid-19.

“Saya mengucapkan terima kasih kepada masyarakat, tenaga kesehatan, dan semua pihak yang sudah bersama-sama mensukseskan pelaksanaan vaksinasi di seluruh wilayah Kabupaten Landak, sehingga kita saat ini sudah berada di posisi kedua di Kalimantan Barat,” kata Karolin, Rabu, 5 Januari 2022.

Sasaran masyarakat yang sudah divaksin mencapai 282.111 orang dengan masyarakat yang sudah vaksin pertama 226.865 orang dengan persentase 80,42 persen dan yang sudah vaksin kedua 125.665 orang dengan persentase 44,54 persen.

Bupati Karolin berpesan agar Dinas Kesehatan Kabupaten Landak untuk terus mengejar capaian target pada vaksinasi kedua.

“Saya meminta Dinas Kesehatan Kabupaten Landak untuk mengejar capaian vaksinasi kedua hingga 70 persen, dan saat ini pelaksanaan vaksinasi baik untuk vaksin pertama maupun vaksin kedua masih terus berjalan di Kabupaten Landak,” terang Karolin.

boskalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
boskalbaronline

Recent Posts

Sambil Mancing Ikan, Edi Kamtono Minta Doa Warga Kembali Jadi Walkot Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Mantan Wali Kota Pontianak incumbent, Edi Rusdi Kamtono menikmati weekend dengan memancing…

3 hours ago

Dinilai Tak “Orisinil”, KPU Klarifikasi Soal Polemik Karya Pemenang Lomba Cipta Jingle Pilwako Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Pontianak memberikan klarifikasi terkait dugaan pemenang Lomba…

3 hours ago

Ketua Bawaslu Kapuas Hulu Lantik 64 Anggota Panwascam Pilkada 2024

KalbarOnline, Putussibau - Ketua Bawaslu Kabupaten Kapuas Hulu, Mustaan melantik sedikitnya 64 orang Panitia Pengawas…

3 hours ago

Polres Kubu Raya Amankan 6 Remaja Terlibat Tawuran di Sungai Raya

KalbarOnline, Kubu Raya - Tim Patroli Presisi Satuan Samapta Polres Kubu Raya mengamankan 5 remaja…

20 hours ago

Budi Perasetiyono Dipanggil ke Jakarta, Penjaringan Calon Kepala Daerah di Tingkat DPP PKB

KalbarOnline, Pontianak - Bakal calon Wakil Gubernur Kalimantan Barat, Budi Perasetiyono yang telah mendaftar di…

21 hours ago

Polres Kapuas Hulu Ringkus Dua Pengedar Narkoba Lintas Kabupaten

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Satuan Resnarkoba Polres Kapuas Hulu berhasil meringkus dua orang pengedar sabu…

24 hours ago