Categories: Sintang

Lasarus: Natal Momentum Pererat Ikatan Persaudaraan

Lasarus: Natal Momentum Pererat Ikatan Persaudaraan

KalbarOnline, Sintang – Ketua DPD PDI Perjuangan Kalimantan Barat Lasarus mengajak segenap umat kristiani untuk menjadikan hari raya Natal tahun ini sebagai momentum untuk mempererat ikatan persaudaraan  antar sesama anak bangsa. Menurutnya, ikatan persaudaraan yang terjalin erat akan menumbuhkan kekuatan bangsa ini dalam menghadapi pandemi Covid-19 yang belum berakhir.

“Perayaan Natal di tahun ini mengangkat tema Cinta Kasih Kristus yang Menggerakkan Persaudaraan. Dari tema itu, kita diingatkan untuk mempererat kembali persaudaraan. Karenanya, saya mengajak umat kristiani untuk lebih mendekat seraya mengulurkan tangan menolong sesama anak bangsa,” ucap Lasarus dalam keterangan pers yang dibagikannya kepada awak media, Sabtu (25/12/2021) pagi.

Lasarus berujar, tema Natal yang diangkat tahun ini amat relevan dengan kondisi kehidupan berbangsa saat ini. Dirinya menilai, tema yang digagas bersama oleh Konferensi Waligereja Indonesia (KWI) dan Persekutuan Gereja-gereja di Indonesia (PGI) itu mengandung ajakan kepada umat kristiani agar senantiasa menjadi saudara bagi siapa pun yang membutuhkan pertolongan.

“Kiranya tema Natal tahun ini dapat kita implementasikan dalam kehidupan sehari-hari dengan menjadi penolong bagi saudara-saudara kita yang membutuhkan dan dengan segenap hati mengasihi satu sama lain,” tuturnya.

Lantaran perayaan Natal tahun ini masih berlangsung di tengah pandemi Covid-19, Ketua Komisi V DPR RI itu pun mengingatkan umat kristiani untuk selalu mematuhi protokol kesehatan selama melaksanakan ibadah Natal. Dirinya juga berharap situasi pandemi tidak mengurangi sukacita umat dalam menyemarakkan perayaan dan ibadah Natal.

boskalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
boskalbaronline
Tags: LasarusNatal

Recent Posts

IMI Kalbar Awards, Motivasi Bagi Atlet dan Tokoh Pemerhati Otomotif

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menghadiri acara IMI Kalbar Award yang…

5 hours ago

Pemprov Siap Kurasi Event Ikanmas Masuk Kalender Event Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Kepala Dinas Kepemudaan, Olahraga dan Pariwisata (Kadisporapar) Kalbar, Windy Prihastrai membuka Ikanmas…

5 hours ago

Windy Apresiasi Sahabat Thalasemia Fakultas Kedokteran Untan Jadi Pendonor Darah Tetap

KalbarOnline, Pontianak - Ketua Perhimpunan Orang Tua Penyandang Thalasemia Indonesia (POPTI) Provinsi Kalbar, Windy Prihastari…

5 hours ago

Optimasi Lahan Dalam Menunjang Ketahanan Pangan Bagi Masyarakat

KalbarOnline, Pontianak - Sektor pertanian mempunyai peranan yang sangat penting dalam membangun perekonomian nasional termasuk…

5 hours ago

Kolaborasi TP PKK Kalbar bersama DP3A dan Dinas Ketahanan Pangan Lakukan Aksi Nyata Gota Stunting

KalbarOnline, Pontianak - Dalam rangka mendukung percepatan penurunan angka prevalensi stunting di Provinsi Kalbar, TP…

5 hours ago

Pj Gubernur Harisson Lepas Ekspedisi Rupiah Berdaulat 2024

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson bersama pihak terkait dan jajaran Forkopimda…

6 hours ago