Categories: Ketapang

Dandim 1203 Ketapang Sambut Kedatangan Prajurit Usai Penugasan di Papua Barat

Dandim 1203 Ketapang Sambut Kedatangan Prajurit Usai Penugasan di Papua Barat

KalbarOnline, Ketapang – Dandim 1203 Ketapang, Letkol Inf Alim Mustofa memimpin acara tradisi penyambutan dua orang prajuritnya yang selesai melaksanakan tugas penguatan aparat teritorial penugasan di Papua Barat.

Tradisi penyambutan dua orang prajurit Kodim 1203 Ketapang, yakni Kapten Inf Budi Santoso dan Serka Iskandar berlangsung sederhana di Makodim 1203 jalan Letjend S. Parman, Kecamatan Delta Pawan, Kabupaten Ketapang, Senin (27/12/2021).

Dandim 1203 Ketapang, Letkol Inf Alim Mustofa mengatakan, tentunya rasa syukur tak terhingga kita kepada Tuhan Yang Maha Esa, karena rahmatnyalah, rekan kita yang baru pulang dari satgas penguatan aparat teritorial tahun 2020- 2021 telah membuktikan pengabdian seorang prajurit.

” Sebagai seorang Prajurit tugas operasi adalah suatu Kehormatan, kebanggaan bagi satuan dan kebangaan diri serta keluarga, untuk itu mari kita laksanakan tugas dengan sebaik-baiknya,” ujarnya.

Dandim juga menyebutkan kalau egiatan ini merupakan tradisi satuan, dimana kodim 1203 Ketapang memberikan penghargaan dalam bentuk tradisi pemberangkatan dan penerimaan bagi Prajurit yang akan dan selesai melaksanakan tugas operasi.

Dandim mengingatkan kepada para prajurit agar senantiasa berdo’a demi kelancaran tugas reken-rekan kita yang saat ini juga sedang melaksanakan Penguatan Aparat Teritorial diwilayah Papua Barat.

” Saya mengucapkan terimakasih dan selamat Kepada Kapten Inf Budi Santoso dan Serka Iskandar dan keluarganya, untuk seluruh Prajurit Kodim 1203 ketapang. Terus berbuat yang terbaik dimanapun kita berada,” tutupnya. (Adi LC/*)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Bupati Kapuas Hulu, Kapolres dan Dandim 1206 Putussibau Teken NPHD Pengamanan Pilkada 2024 

KalbarOnline, Putussibau - Bupati  Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan melakukan penandatanganan Naskah Perjanjian Hibah Daerah (NPHD)…

4 hours ago

Wabup Farhan Ajak Semua Pihak Berpartisipasi Sukses Penyelenggaraan MTQ XXXI di Nanga Tayap

KalbarOnline, Ketapang - Wakil Bupati Ketapang, Farhan memimpin Rapat Koordinasi Persiapan Pelaksanaan Musabaqah Tilawatil Qur'an…

4 hours ago

Harisson Ingatkan PNS di Kalbar, Jangan Sampai Terjerat Judi Online

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menegaskan tak segan-segan akan memberikan sanksi…

4 hours ago

PTSL Dikenal Organisasi Internasional, Wakil Ketua Komisi II DPR RI Apresiasi Kinerja Kementerian ATR/BPN

KalbarOnline, Jakarta - Program Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL) yang dijalankan Kementerian Agraria dan Tata…

5 hours ago

Makam Juang Mandor: Saksi Kekejaman Jepang yang Mengharukan

KalbarOnline, Landak - Pada suatu masa di masa lalu, terdapat sebuah desa yang menjadi saksi…

6 hours ago

Menelusuri Keindahan Budaya dan Adat di Rumah Betang Saham, Destinasi Wisata Tersembunyi di Kalimantan Barat

KalbarOnline, Landak - Kalimantan Barat, sebuah provinsi yang kaya akan keindahan alam dan keberagaman budaya,…

6 hours ago