Categories: Kapuas Hulu

Momen Haru Safari Dakwah, Satu Keluarga Keturunan Tionghoa di Putussibau Bersyahadat

Momen Haru Safari Dakwah, Satu Keluarga Keturunan Tionghoa di Putussibau Bersyahadat

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Ada momen haru dalam Safari Dakwah yang dilaksanakan Pemerintah Kabupaten Kapuas Hulu di Masjid Al-Ikhlas Kelurahan Hilir Kantor, Kecamatan Putussibau Utara yang menghadirkan KH Ustadz Muhammad Syauqi MZ, Minggu malam, 26 Desember 2021.

Di mana ada satu keluarga keturunan Tionghoa secara ikhlas lahir batin mengucapkan dua kalimat Syahadat.

Prosesi syahadat dibimbing langsung oleh KH Ustadz Muhammad Syauqi yang merupakan putra Dai kondang sejuta umat yang disaksikan Wakil Bupati Kapuas Hulu Wahyudi Hidayat, Ketua DPRD Kapuas Hulu Kuswandi, mantan Bupati Kapuas Hulu AM Nasir, dan Anggota DPD RI Erlinawati Nasir.

Safari Dakwah kerjasama Pemkab Kapuas Hulu bersama Pengurus Dewan Dakwah Islam Indonesia, Majelis Ulama Indonesia, dan PHBI itu turut dihadiri Kakanmenag Syahrul, Anggota DPRD Joni Kamiso, Ketua Persaudaraan Mualaf, Pengurus Masjid Al-Ikhlas, Ormas Islam serta ratusan undangan yang hadir di Masjid Al-Ikhlas. (Ishaq)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Kantor BKD Kayong Utara Terbakar

KalbarOnline, Kayong Utara - Akibat korsleting listrik, Kantor Badan Keuangan Daerah (BKD) Kabupaten Kayong Utara…

2 hours ago

Sopir Bus Damri Meninggal dalam Perjalanan dari Pontianak ke Pangkalanbun

KalbarOnline, Pontianak - Seorang sopir bus Damri meninggal dunia dalam perjalanan dari Pontianak menuju Pangkalanbun,…

2 hours ago

Dedikasi 39 Tahun, Muefri Ketua Pengadilan Tinggi Pontianak Resmi Purnabakti

KalbarOnline, Pontianak - Setelah mendedikasikan karirnya selama 39 tahun, Ketua Pengadilan Tinggi Agama Pontianak, Muefri…

2 hours ago

Bangga, Batik Karya Kreasi Sungai Putat Tampil Memukau di Hadapan Jokowi

KalbarOnline, Pontianak - Ketua Kreasi Sungai Putat (KSP), Syamhudi mengungkapkan rasa bangganya bahwa batik produksinya…

2 hours ago

Air Terjun Riam Macan: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat yang Sarat Makna Religi

KalbarOnline, Bengkayang - Kalimantan Barat tidak hanya kaya akan keanekaragaman budaya dan suku, tetapi juga…

7 hours ago

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

17 hours ago